Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2020 Belum Dimulai, Valentino Rossi Bikin 2 Simulator, Siap Terima Tantangan Balap Virtual Mobil

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 24 April 2020 | 21:30 WIB
Selain tambah brewokan, Valentino Rossi juga membangun dua simulator balap mobil sambil nunggu MotoGP 2020 dimulai.
instagram/valeyellow46
Selain tambah brewokan, Valentino Rossi juga membangun dua simulator balap mobil sambil nunggu MotoGP 2020 dimulai.

GridOto.com - Musim MotoGP 2020 yang tak kunjung dimulai tidak hanya membuat jenuh fans-nya, pembalapnya pun demikian.

Salah satunya Valentino Rossi yang baru saja membangun dua simulator balap mobil sekaligus di rumahnya.

Kedua simulator tersebut pun bukan sembarangan, karena dijejali komponen sim racing kelas atas dari dua merek ternama yaitu Fanatec dan Thrustmaster.

Jagoan tim Monster Energy Yamaha tersebut terlihat mencicipi program simulasi balap Assetto Corsa dan Gran Turismo Sport.

Baca Juga: Jadi Menu Wajib Untuk Pembalap F1, Sim Racing Masih Dianggap Game Oleh Pembalap-pembalap Senior Indonesia

Meskipun masih terbilang baru di dunia balap virtual, hal tersebut tidak menghalangi The Doctor untuk sesumbar di media sosialnya.

“Sekarang aku siap untuk menghadapi semua tantangan, terima kasih pada teman-temanku untuk rig (simulator) barunya!” ucap Rossi di akun Instagram resminya, @valeyellow46.

Sebelum menjajal balap virtual di simulatornya, Rossi memang sudah tidak asing dengan balap mobil.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Now I’m ready for all the challenges! Thanks guys for the new Rig????

A post shared by valeyellow46 (@valeyellow46) on

Selain kerap menjuarai balap sprint rally Monza Rally Show, Rossifumi juga pernah menjuarai kelasnya di balap ketahanan Gulf 12 Hours di sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi.

Bahkan ia pernah beberapa kali mencoba mobil F1 milik tim Ferrari sejak tahun 2004 sampai santer dikabarkan akan banting setang ke ajang balap jet darat tersebut pada tahun 2006-2007.

Pantas berani sesumbar, ternyata jago balap mobil juga!

Oh ya, ketika pertama kali ikut balapan virtual MotoGP pekan lalu, Rossi menyebut lebih menyukai balapan virtual mobil ketimbang motor.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terjawab, Ini Alasan Fasilitas Servis Motor Listrik Polytron Digabung dengan Servis Elektronik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa