GridOto.com - Sejak aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Pekanbaru diberlakukan, dua ruas jalan yaitu Jalan Jenderal Sudirman dan HR Soebrantas ditutup dari pukul 20.00-05.00 WIB.
Sebagai informasi, aturan penutupan Jalan Jenderal Sudirman ini sudah diberlakukan sejak Selasa (21/04/2020) lalu.
Sementara untuk Jalan HR Soebrantas sudah diberkalukan penutupan sejak Rabu (22/04/2020).
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol Emil Eka Putra menjelaskan hasil evaluasi terkait penutupan sementara di beberapa ruas jalan Kota Pekanbaru.
Baca Juga: Tol Elevated Japek Besok Ditutup Antisipasi Penyebaran Covid-19
"Untuk di Jalan Jenderal Sudirman sudah realitf jauh berkurang lalu lintas dan aktivitas masyarakat," ujar Kompol Emil, Kamis (23/04/2020) dilansir dari Tribunpekanbaru.com.
Kompol Emil menambahkan, di Jalan HR Soebrantas banyak masyarakat beraktivitas dikarenakan aturan penutupan masih baru dan dalam tahap sosialisasi.
Walapun begitu, apabila dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya, ativitas masyarakat di Jalan HR Soebrantas dikatakan menunjukkan pengurangan.
Kompol Emil menuturkan, pihaknya masih memberikan pengecualian pada kendaraan pengangkut sembako, BBM, gas dan petugas medis untuk melewati jalan yang ditutup tersebut.
Baca Juga: Mulai 20 April, Dishub Semarang Berlakukan Penutupan Jalan Tahap Kedua, Catat Titiknya
"Termasuk masyarakat setempat, artinya yang mau pulang ya, bukan mau keluar. Masih kita toleransi," terang Kompol Emil.
Kompol Emil menyatakan, evaluasi terkait penutupan sementara jalan ini dilakukan setiap hari, khususnya untuk Jalan Jenderal Soedirman dan HR Soebrantas.
"Kalau ada penambahan ruas jalan (yang ditutup), akan diinformasikan kembali. Untuk tahap awal, penutupan jalan dilakukan di Jenderal Soedirman dan HR Soebrantas," jelas Kompol Emil.
Artikel ini telah tayang di Tribunpekanbaru.com dengan judul Hasil Evaluasi Sementara Terkait Penutupan Sejumlah Jalan di Pekanbaru, HR Soebrantas Zona Merah
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | TribunPekanbaru.com |
KOMENTAR