GridOto.com - Bayerische Motoren Werke atau akrab disebut dengan BMW merupakan salah satu pabrikan asal Jerman yang cukup banyak penggemarnya di Indonesia.
Tidak hanya menonjolkan sisi kemewahan dan desain yang futuristik, BMW juga dikenal menawarkan kesenangan berkendara.
Hanya saja kesenangan berkendara yang ditawarkan ini malah membuat beberapa oknum menyalahgunakannya sebagai ajang unjuk gigi di jalan.
Mereka kerap tak mematuhi aturan lalu lintas, seperti melanggar batas kecepatan dan mengemudi semaunya di jalan.
Baca Juga: Mengemudikan Mobil Power Besar Berpeluang Kecelakaan Lebih Tinggi, Pakar Safety Bicara Soft Skill
Teknik mengemudi seperti ini cenderung ceroboh dan tidak peduli dengan pengemudi lain, sehingga berpotensi menyebabkan kecelakaan.
Seperti kecelakaan tunggal yang melibatkan BMW E39 530i di KM 28 +700 Tol Jagorawi arah Bogor, pada Minggu (19/04/2020) pukul 07.50 WIB.
Menurut laporan, sedan dengan nomor polisi B 8587 YV tersebut diduga kehilangan kendali dan menabrak pembatas jalan.
"Kecelakaan tunggal. Kendaraan datang dari Jaya arah Bogor. Diduga, kecepatan tinggi di lajur 4 dan hilang kendali. Mobil menabrak besi pembatas di median, terbanting ke kiri berhenti di lajur 1," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengutip dari Kompas.com, Minggu (19/4/2020).
Baca Juga: Ternyata Ini Alasan BMW Seri 3 E46 Seken Masih Banyak Diburu Orang
Secara tidak langsung, kejadian tersebut menambah panjang daftar kecelakaan pengguna BMW di Tanah Air.
Berkaca dari kejadian tersebut, berikut rentetan kecelakaan yang terjadi di Indonesia
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Kompas.com,Tribunjateng.com,Suryamalang.com,instagram @tmcpoldametro,Instagram @tmcpolrestabesbandung,Facebook / TMC Polda Metro Jaya,Instagram @anaktester_go,Intagram @otonusantara |
KOMENTAR