GridOto.com - Merek Bugatti identik dengan mobil-mobil supercar dengan performa yang garang dan bentuk yang dinamis.
Namun apa jadinya jika pabrikan mobil asal Perancis tersebut membuat kontainer?
Dilansir dari Behance.net, Prathypus Devadas membuat desain sebuah truck kontainer Bugatti untuk masa depan.
Gambar buatan Prathypus terlihat futuristik dan unik dengan bentuk yang berbeda dengan kebanyakan kontainer zaman sekarang.
Bentuknya lebih ke arah meninggi, bukan melebar. Jika dilihat-lihat malah seperti alat pencukur elektrik.
Bugatti Hyper Truck buatan Prathypus ini mengusung tema warna two tone.
Terdiri dari warna utama bodi yang kontras dengan warna setrip di bodi belakang dan frame berbentuk 'C' di depan.
Lalu ada emblem Bugatti HT (Hyper Truck) di bagian pipi dan logo EB (Ettore Bugatti) tepat di tengah setrip.
Baca Juga: Mobil Aneh Gak Pakai Setir, Malah Pakai Joystick Kayak Pesawat Tempur!
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Behance.net |
KOMENTAR