Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Award 2020

Punya Peran Besar di Dunia Motorsport, Tjahyadi Gunawan Dapat Penghargaan Lifetime Achievement OTOMOTIF Award

Naufal Shafly - Kamis, 16 April 2020 | 14:01 WIB
Tjahyadi Gunawan saat memenangi OTOMOTIF Award 2017
Rianto Prasetyo
Tjahyadi Gunawan saat memenangi OTOMOTIF Award 2017

GridOto.com - Ajang penghargaan bergengsi OTOMOTIF Award dilangsungkan pada hari ini, Kamis (16/4/2020).

Sebanyak 5 kategori, yang meliputi 46 penghargaan, dihadirkan dalam OTOMOTIF Award 2020 ini.

Salah satu penghargaan yang diberikan adalah Lifetime Achievement, yang merupakan kategori Special Award.

"Lifetime Achievement adalah penghargaan yang diberikan kepada seseorang yang punya pengaruh besar dan berdedikasi tinggi dalam dunia yang dimasukinya," ucap Panji Maulana, Editor in Chief Tabloid OTOMOTIF.

Baca Juga: Selamat! All New Yamaha NMAX 155 Sabet Gelar Bike of The Year OTOMOTIF Award 2020

"Orang yang termasuk dalam kriteria ini, bisa berasal dari dunia motorsport ataupun industri otomotif keseluruhan," lanjutnya.

Tahun ini, pemenang penghargaan Lifetime Achievement adalah Tjahyadi Gunawan.

Pria yang telah meninggal dunia pada Senin, 9 September 2019 ini, dianggap sosok penting di dunia balap tanah air.

"Beliau punya dedikasi tinggi di dunia motorsport. Beliau juga sangat memikirkan kemajuan balap yang diselenggarakan, bukan sekadar eventnya melainkan juga komunitasnya," terang Panji.

Baca Juga: Selamat! Ini Komunitas Pemenang Penghargaan Community of The Year OTOMOTIF Award 2020

Selain itu, dari sejumlah event-event yang almarhum kerjakan, cukup banyak regulasinya yang dipakai sebabagai aturan balap nasional.

Sedikit kilas balik, Tjahyadi Gunawan pernah memenangkan ajang OTOMOTIF Award di tahun 2016 dan 2017.

Kala itu, pria yang kerap disapa Pak Gun ini memenangkan penghargaan 'Motorsport Promotor Of The Year' lewat Genta Auto & Sport, promotor balap yang didirikannya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Resmi Dipasarkan di Pontianak, 1.000 Pembeli Pertama Dapat Keuntungan Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa