GridOto.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru saja meluncurkan aplikasi My Yamaha Motor.
Diluncurkan lewat livestream di channel YouTube resmi Yamaha, aplikasi tersebut adalah ‘kejutan’ yang dimaksud dalam postingan media sosial mereka.
Minoru Morimoto, selaku President Director & CEO PT YIMM Aplikasi ini dibuat untuk melengkapi platform digital yang dimiliki oleh Yamaha Indonesia.
“Hari ini, Yamaha Indonesia meluncurkan aplikasi My Yamaha Motor yang lebih memudahkan semua konsumen Yamaha dalam mendapatkan pelayanan terbaik dari seluruh sumber daya yang Yamaha miliki,” ungkapnya dalam livestream peluncuran aplikasi My Yamaha Motor di channel YouTube resmi Yamaha (15/4/2020).
Baca Juga: Yamaha Bersama Pramuka Peduli Bantu Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Bali
Dalam aplikasi ini, sobat pembesut motor Yamaha akan mendapatkan tiga menu layanan utama.
Ketiga layanan tersebut adalah informasi motor dan layanan servis, informasi tentang dealer, dan informasi tentang produk, event, dan promo.
Untuk informasi motor dan layanan servis, tersedia informasi panduan pemilik kendaraan (manual e-book), pemberitahuan atau notifikasi secara otomatis terkait Servis Gratis dan Servis Berkala, serta riwayat layanan perawatan motor.
Untuk layanan Informasi Dealer, sobat bisa menemukan informasi lokasi dealer terdekat dengan penunjuk arah dan fasilitas yang dimiliki oleh dealer tersebut, serta informasi seputar layanan Servis Kunjung Yamaha (SKY) untuk dealer-dealer tertentu.
Baca Juga: Yamaha Rilis Aplikasi Y-Connect, Bisa Simpan Lokasi Parkir Sampai Ingatkan Servis
Untuk informasi produk, event, dan promo, sobat akan mendapatkan informasi perihal produk, event dan promo menarik dari Yamaha Indonesia.
Kalau mau lebih lengkap lagi, bisa melakukan registrasi menggunakan nomor rangka motor Yamaha sobat beserta nomor telepon seluler di halaman registrasi pada aplikasi My Yamaha Motor.
Mr. Adita, selaku Business Process Development PT YIMM mengatakan, aplikasi My Yamaha Connect sudah dapat di-download hari ini.
“Aplikasi ini sudah dapat di-download di Play Store untuk konsumen dengan smartphone Android, dan akan datang juga di smartphone berbasis iOS,” tukasnya dalam kesempatan yang sama.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR