GridOto.com - Toyota diketahui tengah menyiapkan versi anyar dari Toyota Fortuner.
Hal itu terlihat dari sosok SUV yang diduga sebagai Fortuner baru terjepret kamera di jalanan.
Foto yang diduga diambil di Thailand itu memperlihatkan sosok Fortuner dari bagian atas.
Dari foto itu terlihat area fascia mengalami cukup banyak ubahan dibanding versi yang beredar saat ini.
Baca Juga: Toyota Fortuner 4x4 Terjebak Saat Off-Road? Solusinya Pakai Tombol Ini
Satu di antara ubahan yang ada yakni di area headlamp, di mana desainnya lebih ramping dengan tarikan di sudut luar yang lebih tegas.
Area gril juga tampak lebih ramping, namun dengan air dam di bumper depan yang lebih lebar.
Desain bumper depannya juga tampak lebih ramping dan karakternya cenderung lebih mengotak.
Yang tak kalah menarik terlihat area atapnya dilabur warna hitam di mana bodinya sendiri berwarna putih.
Baca Juga: Toyota Fortuner 4x4 Jago di Turunan Berkat Hadirnya Fitur Ini
Kemungkinan versi atap hitam adalah tipe TRD.
Sayangnya belum ada informasi terkait spesifikasi Fortuner versi baru ini.
Kita tunggu saja ya, kira-kira kapan ya akan dijual di Indonesia?
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Indianautosblog.com,wapcar.my |
KOMENTAR