Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CB500T Bergaya Cafe Racer, Kelir Biru Muda Bikin Bergairah

Fedrick Wahyu - Senin, 13 April 2020 | 19:05 WIB
Modifikasi Honda CB500T bergaya cafe racer
Marlon Slack
Modifikasi Honda CB500T bergaya cafe racer

GridOto.com - Alchemy Motorcycles merupakan bengkel kecil namun dengan karya-karya besar.

Salah satu garapan mereka yang istimewa ialah unit Honda CB500T tahun 1975 berikut ini.

Mereka mengkonsep motor ini dengan gaya cafe racer yang simpel dan menawan.

Ubahannya simpel tapi menawan
Marlon Slack
Ubahannya simpel tapi menawan

Untuk ubahan dimulai dengan mempreteli semua bagian motor terlebih dahulu.

Baca Juga: Yamaha XJR1300 Bergaya Cafe Racer, Tampilannya Jadi Lebih Agresif

Kemudian kru Alchemy Motorcycles memberikan sentuhan krom dan powder coating biru pada rangka.

Beres dengan rangka, sektor mesin menjadi pusat perhatian mereka selanjutnya.

Sektor mesin mendapat overhaul dan sedikit upgrade
Marlon Slack
Sektor mesin mendapat overhaul dan sedikit upgrade

Mesin sendiri mendapat rebuilt dan upgrade berupa pemakaian piston high compression dari Wiseco.

Selain itu, bagian valve atau klep juga mendapat sedikit sentuhan serta diberikan sistem kelistrikan baru.

Baca Juga: BMW R nineT Pilih Gaya Klasik Cafe Racer Era 80an Yang Menawan

Urusan bodywork, tangki bawaan Honda CB500T tetap dipertahankan.

Bodyworknya kental dengan aura klasik
Marlon Slack
Bodyworknya kental dengan aura klasik

Namun agar mendapat aura cafe racer yang kuat, half fairing GFTP dipasang di depan.

Lalu ada seat cowl milik Ducati terpasang di ujung belakang motor.

Sebuah cafe racer yang menawan
Marlon Slack
Sebuah cafe racer yang menawan
Hasilnya, Honda CB500T ini berubah menjadi sebuah cafe racer yang simpel nan menawan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lumayan Hemat Waktu, Ini 3 Tol Fungsional yang Bisa Dilewati Saat Libur Nataru

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa