Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pandemi Corona Bikin Jalanan Sepi, Polres Klaten Grebek Balapan Liar, Ternyata Sudah Berlangsung Seminggu

Gayuh Satriyo Wibowo - Minggu, 12 April 2020 | 18:11 WIB
Kepolisian Polsek Gantiwarno Polres Klaten mengamamnkan pemuda pelaku aksi balap liar
Dok. Polres Klaten
Kepolisian Polsek Gantiwarno Polres Klaten mengamamnkan pemuda pelaku aksi balap liar

GridOto.com - Lagi-lagi balap liar dilakukan di jalanan yang sepi saat pandemi virus Corona seperti yang terjadi di jalan Desa Karangturi, Gantiwarno, Klaten.

Hal tersebut pun membuat warga resah dan melaporkannya ke Polsek Gantiwarno Polres Klaten.

Melansir Tribunjogja.com, pihak kepolisian bersama anggota TNI Koramil Gantiwarno pun langsung bergerak dengan melakukan penggerebegan, Sabtu (11/4).

“Kita mendapatkan laporan dari masyarakat melalui media sosial yang dimiliki oleh Humas Polsek Gantiwarno bahwa di jalan raya Desa Karangturi dijadikan untuk balap liar. Berdasarkan laporan ini sudah sekitar satu minggu,” terang Kapolsek Gantiwarno, AKP Kanang Asiyanto dilansir dari Tribunjogja.com.

Baca Juga: Bukannya di Rumah Aja, Ratusan Remaja Terjaring Razia Balap Liar di Malang, Polisi: Saya Prihatin!

Aksi balap liar tersebut dilakukan saat jalanan sepi mulai pukul 22.00 WIB hingga 02.00 WIB.

Petugas pun turun ke lokasi untuk melakukan pengecekan hal yang meresahkan warga tersebut.

"Ternyata benar terdapat para pemuda yang sedang berada di lokasi itu dan kemudian dilakukan penindakan,” tambahnya.

Sejumlah pemuda yang berada di lokasi pun diperiksa identitas diri dan surat kelengkapan kendaraannya.

Baca Juga: Muda-mudi di Banyumas Nekat Balap Liar di Tengah Pandemi Corona, 12 Motor Disita...

AKP Kanang Asiyanto menceritakan ada dua motor yang diamankan pihaknya karena ditinggal kabur oleh pemiliknya saat operasi berlangsung.

"Motor untuk sementara langsung diamankan dan dibawa ke Polsek Gantiwarno,” papar Kapolsek.

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul "Polsek Gantiwarno Klaten Bubarkan Aksi Balap Liar"

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lebih Murah Ketimbang XMAX, Boyong XJ900P Eks Polisi Ini Mulai Rp 40 Jutaan Saja

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa