Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Mirip Harley-Davidson Ini Harganya Mulai Rp 20 Jutaan!

Harun Rasyid - Kamis, 9 April 2020 | 16:55 WIB
Kaisar Ruby 250
Harun/GridOto.com
Kaisar Ruby 250

GridOto.com - Bagi yang hobi kendaraan roda dua, Harley-Davidson merupakan motor impian yang ingin dimiliki. Tetapi kalau enggak punya duit banyak, bisa melirik motor ini.

Bagi bikers yang memiliki budget di bawah Rp 50 juta, bisa memiliki kuda besi Kaisar Ruby 250 yang tampilannya mirip Harley-Davidson berjenis Cruiser.

Hingga kini masyarakat awam pasti masih asing dengan Kaisar Ruby 250, namun bagi yang pernah lihat pasti setuju kalau motor tersebut benar-benar mirip moge asal negeri Paman Sam.

Kaisar Nino salah satu owner bengkel custom Karat Garage mengatakan, bengkelnya juga menjual beberapa unit Kaisar Ruby.

Baca Juga: Joe P-Project: Beli Harley Itu Bukan Masalah Harga, Tapi Keyakinan

"Selain mengerjakan custom, bengkel kami juga menjual beberapa unit Kaisar Ruby 250 cc," ujar Nino kepada GridOto.com, Rabu (8/4/2020).

Ia mengungkapkan, Kaisar Ruby memang sekilas mirip dengan Harley-Davidson karena bentuk bodi dan mesin berkonfigurasi V-Twin.

"Kaisar Ruby kebanyakan orang jual yang 250 cc, bentuk motornya memang mirip Harley apalagi mesinnya juga V-Twin. Jadi banyak juga pemilik Ruby yang modif sampai mirip Harley, lengkap sampai aksesorinya," sebut pria yang kini bertindak sebagai pengurus Ruby Owners Club (ROC).

Untuk harga Kaisar Ruby bekas, Nino menyebut kisarannya di angka Rp 20 juta ke atas.

Baca Juga: DIkenal Sebagai Pabrikan Moge, Ternyata Harley-Davidson Pernah Juga Bikin Sepeda

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa