Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngoprek Santuy, Poles Sendiri Body Motor Berbahan Karbon, Gampang!

Isal - Jumat, 10 April 2020 | 13:40 WIB
Part karbon di area tangki.
Lent Automodified Workshop
Part karbon di area tangki.

GridOto.com - Buat ngoprek santuy di rumah, ada tips nih buat kalian yang punya komponen atau body motor yang terbuat dari bahan karbon?

Selama mengitu anjuran tidak keluar rumah sebaiknya diiringi dengan kegiatan positif seperti poles sendiri body karbon ini.

Cara polesnya juga gampang dan bisa dibilang serupa dengan body motor berbahan plastik lainnya.

Sebelum dipoles, pastikan part body karbon kalian sudah bersih atau cuci motor terlebih dahulu.

Baca Juga: Ngoprek Santuy, Cek Knalpot Motor, Jangan Biarkan Ada Area Yang Bocor!

"Proses polesnya sama seperti body motor lainnya. Sebelum dipoles cuci motor terlebih dahulu supaya hasilnya maksimal," buka Budi Arif Wibowo, owner produsen part body carbon dan askesoris motor, AF Motoshop kepada GridOto.com beberapa waktu yang lalu (05/19).

"Nanti lihat sendiri hasilnya, part body karbon yang sudah menguning karena pemakaian bisa jadi bening lagi," yakin Arif.

Kain microfiber ini bisa juga dipakai untuk poles bodi karbon
Isal/GridOto.com
Kain microfiber ini bisa juga dipakai untuk poles bodi karbon

Untuk obat polesnya sebenarnya bisa pakai obat poles buat body motor pada umumnya.

Aplikatornya bisa pakai kain microfiber atau aplicator pad.

Baca Juga: Ngoprek Santuy, Modal Seribu Bikin CVT Motor Matic Bebas Slip

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa