Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngoprek Santuy

Ngoprek Santuy Xpander Cross Jangan Asal Pakai Ban Tebal, Perhatikan Hal Ini

Aditya Pradifta - Selasa, 7 April 2020 | 07:15 WIB
Xpander Cross jadi tampak lebih jangkung
Istimewa/Wisnu
Xpander Cross jadi tampak lebih jangkung

GridOto.com - Mitsubishi Xpander Cross yang masuk dalam segmen small SUV emang bahan menarik buat dimodifikasi.

Ada beberapa cara biar Xpander Cross tampil lebih garang.

Pertama bisa dengan menentukan pelek yang tepat. Salah satu rekomendasinya bisa pakai pelek model palang.

Mitsubishi Xpander Cross malah down size pelek tapi justru lebih garang
Istimewa/Wisnu
Mitsubishi Xpander Cross malah down size pelek tapi justru lebih garang
Kedua yakni dengan memilih ban yang ukurannya jauh lebih besar, baik itu tipe radial, A/T, maupun M/T.

Lihat saja Xpander Cross milik Wisnu yang pakai HSR Tokyo ukuran 15 inci, lebar 8 inci, ET-nya 35. Rata depan-belakang.

Pelek ini lebih kecil 2 inci dari spesifikasi pelek bawaan Xpander Cross 17 inci tapi biaa mengasup profil ban tebal. Pakai ban Forceum ATZ ukuran 235/70 R15

Tapi bukan cuma soal itu sob, hitung-hitungan soal ukuran pelek dan ban juga penting.

"Sebelumnya sempat pakai pelek ET 0 tapi mentok, padahal udah ganteng maksimal banget modelnya hahaha..," kata Wisnu, si pemilik mobil.

Menurut Wisnu lagi, pemilihan off set yang salah akan mengakibatkan radius putar roda depan yang tidak sempurna.

Pemilihan off set pelek jadi hal penting selain diameter dan lebar
Istimewa/Wisnu
Pemilihan off set pelek jadi hal penting selain diameter dan lebar
"Maksimal ET 35 baru deh enggak mentok, itu baru aman," tukasnya.

Nah setelah menemukan ukuran ini baru deh bisa pilih model peleknya.

"Ini juga saya pasang spacer lagi, ukurannya gak begitu besar, paling (kira-kira) 1-2 cm. Itu dapat dari HSR langsung," terang Wisnu.

Pelek HSR Tokyo 15x8 inci ET 35 inci dibalut ban Forceum ATZ ukuran 235/70 R15
Istimewa/Wisnu
Pelek HSR Tokyo 15x8 inci ET 35 inci dibalut ban Forceum ATZ ukuran 235/70 R15
"Kalau yang ET 0 malah mentok di sasis juga, bukan over fender aja," jelas Wisnu lagi.

Karena ingin keluarkan aura SUV, tentu pilihan ban besar tetap akan dipertahankan.

Xpander Cross milik Wisnu misalnya yang menggunakan ban berukuran 235/70 R15.

Untuk ketebalan profil ban bisa disesuaikan dengan diameter pelek, sedangkan untuk lebar pelek 8 inci bisa pilih di ukuran 235.

"Jadi secara tampilan memang kelihatan lebih besar nantinya, dari fungsi pastinya bakal empuk bantingan suspensinya," terang Eric Tanzil dari Permaisuri Ban soal pemilihan ban.

Meski ban berprofil tebal membuat roaf noise akan jauh lebih bising mengintrusi ke dalam kabin. Plus handling yang sedikit terkoreksi.

Eric juga menambahkan, "Ada opsi lain sebetulnya dengan nge-roll ruang fender atau malah radius. Tapi kan sebisa mungkin dicari ukuran paling pas kalu memang mau pasang ban besar,". So bisa dicoba ya Sob!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa