Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gampang Banget! Begini Cara Pasang Tank Pad Motor Sendiri Di Rumah

Muhammad Farhan - Senin, 6 April 2020 | 17:40 WIB
Tankpad aksesoris resmi Honda CB150 Verza
Reyhan Firdaus
Tankpad aksesoris resmi Honda CB150 Verza

GridOto.com - Ternyata gampang banget! Begini proses dan urutan cara pasang tank pad atau karet pelapis tangki motor sendiri di rumah.

Selain mempermanis tampilan motor, aksesori berupa tank pad juga berfungsi melindungi tangki dari goresan.

Buat yang masih bingung, apa saja yang perlu diperhatikan saat memilih tank pad yang tepat?

"Supaya tinggal tempel, pilihlah tank pad yang memang sudah dirancang sesuai dengan lekukan tangki motor," ujar Willy, dari bengkel Xtreme Motor Sport, Jelambar, Jakarta Barat.

Baca Juga: Awas! Ini Efek Mengerikan Telat Mengganti Oli Mesin di Motor Baru

Pada model universal, ada kemungkinan tank pad tidak bisa terpasang rapi dan perlu dipotong terlebih dahulu agar sesuai dengan bentuk tangki motor.

"Sebelum dipasang, pertama perlu bersihkan dulu area seputar tangki dari kotoran atau minyak yang melekat pakai kain halus dan alcohol swab," terangnya.

Ilustrasi motor dengan tank pad
Istimewa
Ilustrasi motor dengan tank pad

Agar tank pad terpasang rapi, pertama cocokkan terlebih dahulu tank pad di bagian yang ingin dipasang.

"Selanjutnya lepas double tape nya dari bagian ujung dan tempel perlahan agar posisinya bisa dikoreksi kalau salah," jelas Willy.

Baca Juga: Awas! Ini Bagian Mesin Motor Yang Rawan Terjadi Rembesan Oli

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Perlu Tahu, Ini Patokan Kapan Waktu yang Pas Ganti Air Radiator Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa