Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada Corona!

Liburkan Pabrik Selama Dua Minggu, Yamaha Indonesia Pastikan Stok Motor Barunya Aman

Dimas Pradopo - Jumat, 3 April 2020 | 09:00 WIB
Presiden Jokowi menunggani XMAX saat mengunjungi pabrik Yamaha di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur
Dok. YIMM
Presiden Jokowi menunggani XMAX saat mengunjungi pabrik Yamaha di kawasan Pulo Gadung, Jakarta Timur

GridOto.com - Yamaha Indonesia akhirnya mengumumkan untuk mengikuti himbauan pemerintah mengurangi resiko penyebaran wabah covid-19. Caranya, dengan menutup pabriknya untuk sementara waktu.

Rencananya, mulai hari ini 3 Maret 2020, pabrik Yamaha Indonesia akan dihentikan produksinya selama dua minggu.

Saat ini Yamaha memiliki dua pabrik di Indonesia. Yaitu di Pulogadung, Jakarta Timur dan Karawang, Jawa Barat.

Bukan hanya memenuhi pasar dalam negeri, motor-motor yang diproduksi Yamaha di Indonesia juga diekspor ke banyak negara.

Seperti XMAX, NMAX, R3, R25, MT-03 dan Lexi diproduksi oleh Yamaha Indonesia dan diekspor ke 45 negara di 5 benua.

"Memang benar kami melakukan penghentian produksi untuk sementara. Mulai tanggal 3 sampai 19 April," jelas Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Anton Widiantoro.

Baca Juga: Yamaha WR 155 R Mulai Dikirim, Begini Kesan Pemilik Pertamanya di Sukabumi, Tasikmalaya dan Karawang

Menurutnya, langkah ini diambil pihak Yamaha Indonesia sesuai dengan himbauan pemerintah dan gubernur, untuk mengurangi dampak dan memutus mata rantai penyebaran covid-19.

"Tentunya untuk menjaga kesehatan dari seluruh karyawan Yamaha dan karyawan suplier selama wabah covid-19 ini, agar mereka dapat stay di rumah," jelasnya ketika dihubungi lewat smartphone.

Anton juga menjelaskan, ketika masih aktif berproduksi, pabrik Yamaha Indonesia telah melakukan SOP pencegahan dengan konsisten.

"Seluruh karyawan Yamaha pun sampai saat ini dalam kondisi baik. Hal ini (keputusan mengentikan produksi), kami lakukan untuk tetap menjaga kesehatan dan keselamatan bersama," sambungnya.

Baca Juga: Mekanik Yamaha Dilarang Ambil Bensin dari Motor Konsumen, Ini Gantinya

Selain pekerja pabrik, tentunya keputusan mengentikan produksi sementara ini juga berimbas pada pabrik-pabrik penyokong komponen Yamaha yang dipastikan akan ikut mengentikan aktifitasnya untuk sementara waktu.

Sehingga diharapkan akan banyak pekerja yang sementara waktu berdiam diri di rumah dapat memutus mata rantai penyebaran covid-19.

Lalu bagaimana dengan stok dalam negeri? "Stock aman kok," yakin pria ramah ini.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa