GridOto.com - Banyak cara dapat dilakukan para produsen otomotif untuk ikut serta dalam melawan wabah virus Corona (Covid-19) di dunia.
Belum lama ini, produsen mobil asal Inggris, Jaguar Land Rover (JLR) dikabarkan turut membantu melawan wabah virus Covid-19, namun dengan cara yang berbeda.
Dikutip GridOto.com dari Autocar.co.uk, JLR mengerahkan lebh dari 160 unit mobilnya, termasuk seri Defender terbaru secara global untuk digunakan para relawan dalam melawan wabah virus Covid-19.
Lebih detailnya, JLR menurunkan 57 unit mobilnya, termasuk 27 seri Defender terbaru pada Palang Merah Inggris.
(Baca Juga: Perang Lawan Virus Corona, Fernando Alonso Sumbang Ribuan Alat Pelindung Diri (APD))
Mobil tersebut nantinya akan digunakan untuk mengirim makanan dan obat-obatan ke para lansia.
Lalu, pabrikan Inggris ini juga mengerahkan 65 unit mobilnya untuk digunakan Palang Merah di Australia, Perancis, Afrika Selatan dan Spanyol.
Pihak JLR juga meminjamkan mobil buatannya ke National Health Service (NHS) dan layanan darurat Inggris lainnya.
Tak hanya itu, pihak JLR juga mendonasikan peralatan pelindung, termasuk safety glasses ke beberapa rumah sakit NHS.
Kepala Crisis Response Palang Merah Inggris, Simon Lewis mengatakan bahwa bantuan dari JLR akan sangat membantu timnya dalam keadaan ini.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Autocar.co.uk |
KOMENTAR