GridOto.com - Flashback ke tahun '90-an waktu Mercedes-Benz C-Class W202 masih resmi dijual di Indonesia.
Melirik mobil ini versi standarnya aja sudah bikin ngiler. Apalagi yang sudah kena modifikasi, sob!
Jaman dulu kalau modif W202 ini pasti aksesorinya orisinal, mulai dari pelek, bodykit, per, bahkan sampai engine swap sekalipun.
Banyak sebenarnya pilihan pelek buat Mercy C-Class W202 ini. Mulai dari Brabus, AMG, Carlsson, Lorinser,dan lainnya. Dan semuanya masih ada dijual di pasar aksesori saat ini lho!
Dan kalau memang aksesorinya ini disesuaikan dengan tahunnya w202, hasilnya pasti lebih ciamik dan proper.
Seperti misalnya pakai pelek Brabus Monoblock III sampai V, bodykitnya AMG, juga tailpip AMG, Brabus, atau Lorinser. Cakep asli!
Nah, langkah inilah yang diambil oleh Edwin Endrayana, pemilik Mercy C230 tahun 1998 ini. Ia lebih memilih pakai aksesori dari tunernya Mercy seperti Brabus untuk peleknya.
"Saya pakai pelek Brabus Monoblock V 19 inci di C230 saya ini, kalau ukuran ini biasanya untuk E atau S-Class padahal...hahaha," gelak Edwin.
Dengan lebar peleknya 8,5+9,5 inci dengan ban ukuran 235/35R19, mobil ini diceperin menggunakan sportkit Eibach Sportline untuk W202.
(Baca Juga: Wald International Beri Cita Rasa Jepang ke Mercy C-Class W205)
Di eksteriornya, Edwin mengganti corner lamp asli dengan versi USDM orisinal plus penambahan wiper lamp OEM C-Class W202.
Lalu atap juga dijebol untuk pemasangan sunroof OEM W202 versi Eropa yang bisa tilt up dan slide in. Mewah banget!
Asli modifikasi nostalgia banget nih!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR