GridOto.com - Sebuah proyek bernama Bloodhound LSR sempat dikabarkan akan melakukan pemecahan rekor kendaraan darat terkencang di dunia pada 2021.
Namun, sepertinya pemecahan rekor yang rencananya dilakukan pada tahun 2021 itu terpaksa dibatalkan.
Dikutip GridOto.com dari Autocar.co.uk, rencana Bloodhound LSR yang akan memecahkan rekor kendaraan darat terkencang di dunia pada tahun 2021 terpaksa tidak dapat dilakukan akibat wabah virus Corona.
"Dunia memiliki hal yang lebih penting untuk diperhatikan saat ini," ujar CEO Bloodhound, Ian Warhurst.
"Diskusi dengan beberapa brand global (terkait rencana pemecahan rekor) terkesan meyakinkan, namun saat virus Corona mewabah, banyak industri sponsor yang tutup," imbuhnya.
(Baca Juga: Gara-gara Virus Corona, Voxan Motors Batalkan Ajang Pemecahan Rekor Motor Listrik Tercepatnya)
Ian menambahkan dana yang tersedia saat ini dirasa belum cukup sehingga rencana pemecahan rekor di tahun 2021 sepertinya akan dibatalkan.
Pihak Bloodhound mengatakan bahwa dampak dari pembatalan rencana ini seharusnya dapat diminimalisir.
Namun, belum ada kepastian untuk para karyawan yang mengerjakan proyek Bloodhound ini akan mendapat pekerjaan pengganti.
Sebagai informasi, rekor kendaraan darat tercepat di dunia saat ini masih dipegang oleh Thrust SSC dengan kecepatan 1.228 Km/jam.
(Baca Juga: Jika Pensiun dari MotoGP, Andrea Dovizioso Ingin Jadi Pembalap Motocross)
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Autocar.co.uk |
KOMENTAR