Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SYM MAXSYM TL 500 Segera Mengaspal di Thaliand, Bodi Mirip Yamaha TMAX

Dia Saputra - Kamis, 26 Maret 2020 | 15:03 WIB
SYM MAXSYM TL 500
sym-global.com
SYM MAXSYM TL 500

GridOto.com - Skuter matik (skutik) SYM MAXSYM TL 500 segera hadir dalam waktu dekat ini di pasar Thailand.

Skutik MAXSYM TL 500  memiliki tampilan yang kekar, seperti halnya KYMCO AK550, Yamaha TMAX dan BMW C650 GT.

Tetapi hal tersebut bukan hal yang wah jika merek asal Taiwan ini memperkenalkan skutik gambot bermesin 'jumbo'.

Dilansir dari Motosaigon.vn, hal tersebut karena SYM sudah dikenal dengan merek yang spesialis membuat skuter gambot.

(Baca Juga: Penantang NMAX dan PCX Dari SYM Sudah Dijual di Indonesia! Namanya Jet 14)

Skuter gambot ini memiliki dimensi panjang 2.215 mm, lebar 801 mm dan tinggi 1.442 mm.

Dengan dimensi seperti itu, MAXSYM TL 500 memiliki bobot 223 kg.

Berbicara soal mesin, MAXSYM TL 500 dibekali dengan mesin dua silinder berkapasitas 465 cc, DOHC.

SYM MAXSYM TL 500
sym-global.com

ilustrasi Yamaha TMAX
Autoevolution
ilustrasi Yamaha TMAX

Menggunakan mesin tersebut, MAXSYM TL 500 mampu menyemburkan power mencapai 40 dk pada 6750 rpm dan torsi maksimum 42,5 Nm pada 6250 rpm.

Sementara untuk peredam kejutnya, MAXSYM TL 500 dibekali dengan suspensi depan upside down dan suspensi belakang monoshock.

Kabarnya skutik ini tidak hanya dijual di Thailand, tetapi skutik ini juga akan dipasarkan di beberapa negara yang ada di Asia Tenggara.

Untuk saat ini, SYM MAXSYM TL 500 sudah dijual di pasar Eropa dengan menyandang harga 7.490 euro setara dengan Rp 134 jutaan (kurs 1 euro = Rp 17.915 pada 26 Maret 2020).

Editor : Fendi
Sumber : MotoSaigon.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan Tiba-tiba Rem Motor Jadi Bunyi, Ternyata Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa