GridOto.com - Baru-baru ini tersebar kabar jika Honda segera memperkenalkan Rabel 1100 cc pada akhir tahun 2020 ini.
Bahkan foto dari Honda Rebel 1100 ini sudah tersebar di beberapa media di luar.
Salah satu media yang mengungkap foto Rebel 1100 adalah Young-machine.com media asal Jepang.
Melansir Young-machine.com, desain bodi Honda Rebel terbaru ini memang tidak beda jauh dibanding Rebel 300 dan Rebel 500.
(Baca Juga: Honda Rebel Community Indonesia Chapter Jawa Tengah Resmi Terbentuk, Langsung Turing Perdana ke Malang!)
Namun untuk segi mesin, Rebel 1100 lebih unggul karena mengadopsi mesin Honda CRF1100L Africa Twin 2020.
Jika memang benar Rebel 1100 mengadopsi mesin CRF1100L, maka motor ini memiliki mesin dua silinder, berkapasitas 1.084 cc, DOHC.
Menggunakan mesin tersebut, Rebel 1100 mampu menyemburkan power mencapai 100 dk dan torsi 105 Nm.
Beralih ke fitur, kabarnya Rebel 1100 akan dibekali fitur yang tidak beda jauh dengan yang ada pada CRF1100L.
Seperti Transmisi kopling ganda (Dual-clutch transmission), Cruise Control, Kontrol Wheelie, dan Cornering ABS.
Biar tidak penasaran, kita nantikan saja spesifikasi secara detail dari Honda Rebel 1100 yang diperkirakan hadir pada akhir tahun 2020 ini.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Young-machine.com |
KOMENTAR