GridOto.com - Juara F1 2019, Lewis Hamilton, membuat para fans khawatir usai diketahui melakukan interaksi cukup intens dengan dua orang yang terpapar virus Corona.
Hamilton sempat berinteraksi dengan Sophie Trudeau, istri Perdana Menter Kanada, dan juga aktor Hollywood Idris Elba awal bulan Maret di London.
Keduanya kini sudah dinyatakan positif dan Hamilton diharuskan melakukan tes Covid-19.
Untungnya, Hamilton dinyatakan sehat setelah sempat diperiksa oleh dokternya.
Baca Juga: Valentino Rossi Sebut Kalau Wearpack Pembalap MotoGP Kayak Kostum RoboCop
Kabar ini diumumkan langsung oleh Hamilton lewat akun Twitter-nya.
"Ada spekulasi soal kesehatanku setelah aku berada di event dimana dua orang dinyatakan positif virus Corona," tulis Hamilton.
"Aku memberi tahu padamu bahwa aku baik saja, merasa sehat, dan latihan dua kali sehari. Aku tak merasakan gejala setelah 17 hari aku bertemu Sophie dan Idris," lanjutnya.
Hamilton dirasa tidak harus dicek secara intensif karena selama lebih dari dua pekan sehat-sehat saja.
"Aku bicara dengan dokterku dan pengecekan ulang untuk tes bisa saja, tapi di sana alat tesnya terbatas," jelasnya.
"Ada orang yang lebih butuh itu, apalagi aku tak punya gejala sedikitpun. Jadi yang harus kulakukan hanya mengisolasi selama pekan ini, terutama sejak sesi latihan batal dan aku menjaga jarak dengan orang-orang," tegasnya.
(Baca Juga: Cegah Virus Corona, Juara Dunia F1 Lewis Hamilton Ingatkan Untuk Selalu Cuci Tangan)
Hamilton juga meminta para fansnya untuk mengikuti anjuran pemerintah soal jaga jarak, tetap di rumah, dan menjaga kebersihan.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | f1i.com |
KOMENTAR