Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada Corona!

Gara-gara Virus Corona, Agenda Rutin Paguyuban Honda CB100 Klaten Dibatasi

Dia Saputra - Kamis, 19 Maret 2020 | 19:30 WIB
Honda CB100, Honda GL100 dan Honda C70 di basecamp Honda CB100 Klaten
Dia Saputra/GridOto.com
Honda CB100, Honda GL100 dan Honda C70 di basecamp Honda CB100 Klaten

GridOto.com - Wabah virus Corona akhir-akhir ini mulai menyebar di beberapa wilayah Karesidenan Surakarta, seperti Solo, Sukoharjo, Klaten, Karanganyar dan sekitarnya.

Akibat dari wabah ini juga dirasakan oleh para komunitas motor yang berada di wilayah Pelat AD, seperti halnya Paguyuban Honda CB100 Klaten (Paguyuban CB Klaten) Jawa Tengah.

Hal tersebut diungkapkan Charry Gafur, anggota Paguyuban CB Klaten saat dihubungi GridOto melalui pesan singkat WhatsApp, Kamis (19/03/2020).

Gafur menjelaskan jika virus Corona tidak hanya berdampak kepada masyarakat umum, namun beberapa komunitas juga terkena imbasnya.

(Baca Juga: Gilas Aspal Sejauh 811 Km, Honda CB100 Ini Ngegas dari Klaten ke Lampung Buat Ikut Meriahkan Anniversary ke-17 Komunitas CBCL)

Karena adanya virus Corona, beberapa agenda rutin Paguyuban CB Klaten seperti kopdar dan touring pun mulai dibatasi.

"Agenda kopdar dan touring memang kita batasi untuk saat ini, hal tersebut dilakukan untuk meminimalisir penyebaran virus Corona pada anggota Paguyuban CB Klaten," jelas Gafur.

"Tidak hanya pembatasan agenda saja yang kita lakukan, namun sosialisasi terkait pola hidup sehat juga sudah mulai kita lakukan," lanjutnya.

Paguyuban Honda CB100 Klaten (Paguyuban CB Klaten) Jawa Tengah.
Paguyuban CB Klaten untuk GridOto.com
Paguyuban Honda CB100 Klaten (Paguyuban CB Klaten) Jawa Tengah.

Sosialisasi yang dilakukan oleh pengurus Paguyuban CB Klaten sendiri bervariasi, seperti halnya himbauan menjaga kebersihan tubuh, menerapkan pola hidup sehat, dan istirahat yang cukup.

Tidak hanya kepada anggota saja, namun sosialisasi juga dilakukan kepada masyarakat terdekat oleh Paguyuban CB Klaten.

"Selain menerapkan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan tubuh, kita juga selalu menghimbau anggota agar selalu mencari informasi terbaru terkait wabah ini," pungkasnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Fazzio Youth Festival Sambangi Jakarta, Ini Loh SMA yang Borong Juara

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa