Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Kembangkan Mobil Listrik Baru, Harganya Bakal Lebih Bersahabat Buat Konsumen?

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 19 Maret 2020 | 14:15 WIB
Peluncuran Hyundai Kona di India
auto.ndtv.com
Peluncuran Hyundai Kona di India

GridOto.com - Setelah meluncurkan Hyundai Kona bermensin listrik, Hyundai India kembali mengerjakan sebuah mobil listrik baru.

CEO Hyundai Motor India Seon Seob Kim, mengatakan bahwa mereka mengembangkan mobil listrik yang lebih sesuai untuk pasar India.

"Kami sedang dalam proses pengembangan kendaraan listrik produksi massal, yang nantinya akan menjadi produk dengan harga terjangkau bagi pasar India," ujar Kim dikutip dari Autocarindia.com.

Kim mengatakan bahwa Hyundai Motor India akan memperkenalkan mobil tersebut dalam dua tahun mendatang.

(Baca Juga: Generasi Ketujuh Hyundai Elantra Bakal Debut Bulan Ini, Pelek Anyar Kayak Senjata Ninja)

Kim menambahkan bahwa mobil ini kemungkinan juga akan diekspor ke luar India.

Sayangnya, belum ada rincian mengenai platform yang akan digunakan pada mobil tersebut.

Saat ini Hyundai sedang melakukan diskusi dan negosiasi dengan mitra pemasok suku cadang untuk mobil listrik terbarunya.

Kim juga mengatakan tidak dapat memberikan kisaran harga dari mobil listrik barunya.

(Baca Juga: Gaet Perusahaan Startup, Hyundai dan KIA Siap Kembangkan Mobil Listrik)

Lantas kira-kira mobil ini akan dijual berapa, dan seperti apa ya speknya?

"Masih terlalu dini untuk menentukan kisaran harga, tetapi untuk kebutuhan pasar kami fokus membuat mobil listrik ini dapat dikendarai sejauh 200 Km hingga 300 Km," kata Kim.

Kim berharap mobil listrik ini dapat membawa perubahan pada pasar otomotif di tahun 2022.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Autocarindia.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Fazzio Youth Festival Sambangi Jakarta, Ini Loh SMA yang Borong Juara

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa