Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lebih Mahal Rp 30 Jutaan, New Kawasaki Versys 650 di Thailand Punya Delapan Warna

Dia Saputra - Kamis, 19 Maret 2020 | 07:01 WIB
Kawasaki Versys 650 Lime Green yang dijual di Thailand.
kawasaki.co.th
Kawasaki Versys 650 Lime Green yang dijual di Thailand.

GridOto.com - Selain PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), Kawasaki Motors Enterprises (Kawasaki Thailand) juga menyediakan New Kawasaki Versys 650.

New Kawasaki Versys 650 yang dijual di pasar Thailand tidak beda jauh dengan yang ada di Indonesia.

Yakni dibekali mesin dua silinder berkapasitas 649 cc, DOHC, berpendingin cairan.

Menggunakan mesin tersebut, Versys 650 mampu menghasilkan power mencapai 68,0 dk pada 8.500 rpm dan torsi 64 Nm pada 7.500 rpm.

(Baca Juga: Prediksi Warna Kawasaki Ninja 250 4-Silinder, Kalian Suka yang Mana Sob?)

Jika dilihat dari segi spesifikasi dan bentuknya, Versys 650 yang dijual di Tanah Air maupun di Thailand tidak beda jauh alias identik.

Meski begitu Kawasaki Versys 650 pada dua negara ini memiliki pembeda, yakni pada segi warna.

Kawasaki Versys 650 yang dijual di Tanah Air hanya memiliki satu kelir, yaitu abu-abu.

Kawasaki Versys 650 berkelir abu-abu yang dijual di Indonesia
kawasaki-motor.co.id
Kawasaki Versys 650 berkelir abu-abu yang dijual di Indonesia

(Baca Juga: Jonathan Rea Bingung Kenapa Kawasaki Minta Wild Card MotoGP)

Kawasaki Versys 650 Lime Green Black yang dijual di Thailand.
kawasaki.co.th
Kawasaki Versys 650 Lime Green Black yang dijual di Thailand.

Sementara Versys 650 yang hadir di Thailand memiliki delapan warna.

Yaitu Metallic Spark Black, Metallic Flat Spark Black, Green, Lime Green Black, Lime Green, Black, Metallic Carbon Grey, dan Khaki.

Namun di soal harga, Kawasaki Versys 650 di Indonesia lebih mahal kurang lebih mencapai Rp 30 jutaan.

Kawasaki Versys 650 Metallic Carbon Grey yang dijual di Thailand.
kawasaki.co.th
Kawasaki Versys 650 Metallic Carbon Grey yang dijual di Thailand.

(Baca Juga: Harganya Tembus Rp 240 Ribu, Ini Substitusi Kampas Rem Kawasaki W175TR)

Pasalnya Kawasaki Versys 650 di Thailand dibanderol 326.000 baht setara Rp 154 jutaan (kurs 1 bath = Rp 474,10 pada 19 Maret 2020).

Lalu untuk Kawasaki Versys 650 yang dijual di Tahan Air dibanderol Rp 180 jutaan On The Road Jakarta.

*Kedua harga tersebut dilansir dari web kawasaki-motor.co.id (web KMI) dan kawasaki.co.th (web Kawasaki Thailand).

 

 

 

Editor : Fendi
Sumber : Kawasaki-motor.co.id,kawasaki.co.th

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mirip Tapi Tak Sama, Ini Beda Mesin Hybrid Hyundai Tucson dan Santa Fe

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa