Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Dengar Ban HT untuk Mobil SUV? Ternyata Ini Maksudnya

Radityo Herdianto - Selasa, 17 Maret 2020 | 09:00 WIB
Ban Mobil Hankook Dynapro HT
Radityo Herdianto
Ban Mobil Hankook Dynapro HT

GridOto.com - Mobil SUV dikenal dengan mobil segala medan, karena itu ban mobil SUV juga dirancang khusus menyesuaikan peruntukkannya. 

Salah satunya adalah ban SUV dengan kode HT atau H/T, yang ternyata ini maksudnya.

"Dari namanya ban HT alias Highway Terrain, memang dirancang khusus untuk penggunaan jalan raya," buka Rendy Cristian Darmawan, Kepala Mekanik Bengkel Nawilis Radio Dalam kepada GridOto.com.

Karena dirancang untuk penggunaan jalan raya, ban SUV HT memiliki pola blok alur tapak ban berukuran lebar dengan garis alur ban yang rapat.

Blok alur tapak ban yang lebar akan memperluas area konta tapak ban dengan permukaan jalan sehingga memiliki grip yang baik.

Hankook Dynapro HT
Radityo Herdianto
Hankook Dynapro HT

(Baca Juga: Obat Ganteng Mitsubishi Pajero Sport, Pasang Pelek Rp 45 Juta Ini)

"Selain itu ban SUV HT memiliki road noise yang lebih senyap karena garis alur tapak ban lebih rapat," jelas Rendy.

Konstruksi ban SUV HT memiliki indikator speed rate S, T, atau H yang bisa sanggup hingga kecepatan 180 km/jam sampai 210 km/jam.

"Pemakaian di jalan raya otomatis harus ada penyesuaian kecepatan mobil yang lebih cepat daripada jalan off-road atau jalan tanah," terang Rendy.

Selain itu ban SUV HT punya indikator load index yang bisa menopang bobot sebesar sekitar 700 kg sampai 1.100 kg setiap ban.

Kemampuan ban di kecepatan tinggi juga bisa menyesuaikan dengan bobot normal mobil SUV yang bisa ditopang.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sokbreker Motor Model Tabung Tiba-tiba Terasa Keras, Ini Penyebabnya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa