Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Aerox Juara Best Touring Look di Solo Tampil Kekar dan Sangar

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 16 Maret 2020 | 07:50 WIB
Eko Jumiyanto dengan Yamaha Aerox berkonsep sport touring
Riyanto Prasetyo
Eko Jumiyanto dengan Yamaha Aerox berkonsep sport touring

GridOto.com - Konsep modifikasi touring memang cukup diminati para bikers Indonesia.

Salah satunya adalah Eko Jumiyanto dengan Yamaha Aerox miliknya.

Eko merombak motor bergenre sporty ini dengan konsep touring adventure. Untuk kemudia sukses menyabet gelar Best Touring Look di Customaxi x Yamaha Heritage Built semifinal Solo (14/3).

"Untuk konsepnya saya ambil sport touring," Ujar Eko.

Eko Jumiyanto dengan Yamaha Aerox miliknya
Riyanto Prasetyo
Eko Jumiyanto dengan Yamaha Aerox miliknya

Ubahan-ubahan yang dilakukan pada motor ini terbilang menyeluruh dan signifikan menunjang aktivitas touring ataupun berpetualang.

"Di bagian kaki-kaki, pada sokbreker depan saya pakai milik Byson dan bagian belakang saya pakai monoshock Byson," tambahnya.

(Baca Juga: Yamaha NMAX Juara Daily Use Customaxi Solo, Tampil Begitu Sporty)

monoshock Byson pada Yamaha Aerox
Riyanto Prasetyo
monoshock Byson pada Yamaha Aerox

Eko menjelaskan kalau harus mengorbankan sedikit bagasi dan membuat breket custom sehingga dapat bermodel monoshock.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Piston Bisa Bolong, Cek Ini Dulu Sebelum Nyalakan Motor Mogok Usai Terjang Banjir

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa