Gridoto.com - Nissan 240SX merupakan salah satu mobil Jepang yang kerap jadi bahan modifikasi.
Dengan ubahan simpel bisa mendongkrak tampilannya jadi lebih sporty seperti yang satu ini.
Mulai dari eksteriornya, 240SX ini sudah di-upgrade sehingga seluruh tampilannya jadi Silvia S13.
(Baca Juga: Nissan Skyline GT-R R33 Tampil Sangar Pakai Body Kit Serat Karbon)
Mulai dari fascia ada bumper baru lansiran BN Aerokit 2 yang diubah lebih sangar lengkap dengan splitter.
Sementara dibagian atasnya ada kap mesin baru berbahan serat karbon dari Chargespeed.
Di sisi bodi ada penggunaan over fender lansiran Koguchi Power dan side skirts simpel yang menguatkan kesan sporty.
Sementara di belakang kini terpasang spoiler GT wing lansiran Bling factory yang makin membuatnya tampil sporty.
Tampilan belakang berasa makin racing dengan sentuhan bumper dari BN Aerokit 2 yang senada dengan bagian depan.
Beranjak ke bagian kaki-kaki juga tampak diubah jadi lebih dekat dengan tanah alias ceper.
Dari suspensi kini menggunakan PBM coilover dengan Driftworks drop knuckle depan-belakang.
(Baca Juga: Nissan Frontier Gagah Pasang Ban 37 Inci, Torsi Berlimpah 950 Nm)
Bagian pelek juga diganti pakai Work S1 18 inci dengan ukuran lebar depan 9,5 inci dan 11 inci belakang yang direndam cairan chrome, uniknya pelek ini juga berlapis emas 24 karat
Pelek tersebut dibalut lagi dengan ban performa tinggi dari Nitto NT05.
Lalu sistem rem menggunakan bawaan 300SX lengkap dengan kampas rem Project u.
Data Modifikasi :
Eksterior:
S13 Silvia front-end conversion
BN Sports Type-II aero kit
Koguchi fenders
Bling Factory low-mount GT wing
Chargespeed carbon-fiber vented hood
Kaki-kaki:
PBM coilovers
Driftworks front and rear drop knuckles
18x9.5" front, 18x11" rear Work S1 wheels (chrome dipped with 24K)
Nitto NT05 tires
Z32 front and rear brake with Project MU e-brake shoes
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Superstreetonline.com |
KOMENTAR