GridOto.com - Selain ada di Indonesia, Yamaha R25 juga dijual di pasar Amerika dengan nama Yamaha R3.
Yamaha R25 dan R3 punya spek dan fitur yang mirip, hanya saja versi pasar Amerika menyandang mesin berkapasitas 300 cc.
Bicara Yamaha R3, baru-baru ini NHTSA atau departemen keselamatan berkendara di Amerika mengumumkan adanya recall untuk Yamaha R3.
Alasan recall ini datang dari sektor pengereman, khususnya untuk rem depan.
(Baca Juga: Yamaha Umumkan Recall untuk Big Skutik TMAX, Program Dimulai 2 Maret 2020)
Posisi selang rem depan Yamaha R3 disebutkan berpotensi tertekuk saat motor dipakai menikung.
Kondisi itu dikhawatirkan akan mengakibatkan selang rem bisa bocor bila dibiarkan.
Kemudian masalah lainnya adalah pada pemasangan braket di area sokobreker depan, yang juga disebut berisiko membuat selang rem bocor.
Recall ini ditujukan untuk Yamaha R3 yang beredar di Amerika buatan tahun 2019.
Setidaknya tak kurang dari 1.500 unit Yamaha R3 yang harus direcall.
Meski begitu negara lain yang juga mengedarkan Yamha R3 seperti Thailand tidak melakukan recall.
(Baca Juga: Kena Recall, Suku Cadang dan Oli Mesin Suzuki Address Bebas Biaya?)
Sekadar informasi nih, program recall memang tak hanya bisa datang dari pihak pabrikan.
Seperti di Amerika, regulasi keselamatannya yang ketat membuat keputusan recall datang dari departemen keselamatan.
Departemen keselamatan ini salah satu tugasnya memang menginspeksi kendaraa-kendaraan yang mengaspal di sana.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Motorival.com |
KOMENTAR