Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pegal Pakai Setang Standar W175? Ini Solusi Mudah dan Kerennya!

Yuka Samudera - Selasa, 3 Maret 2020 | 06:34 WIB
Area kemudia jadi lebih tinggi. Ngga capek.
Yuka Samudera
Area kemudia jadi lebih tinggi. Ngga capek.

GridOto.com - Kawasaki W175 dikenal memiliki posisi setang yang agak sedikit menunduk (kecuali yang versi TR).

Banyak pengguna mengeluhkan pegal di area sekujur tangan karena riding position nyaman dan enggak bisa dibilang santai.

Akhirnya, banyak dari pemilik mengganti area kemudi dengan berbagai macam ubahan. Sebut saja dengan memasang raiser atau mengganti model stang.

Salah satu solusi anti pegal di Sajuma (W175) ditawarkan Indrawan, salah satu pemilik W175 asal Bekasi.

Ubahan di bagian stang dengan menggunakan pivot raiser.
Yuka Samudera
Ubahan di bagian stang dengan menggunakan pivot raiser.
"Iya bagian setang ini menjadi fokus utama juga, soalnya motor dipakai harian ya. Jarak rumah saya dan ke kantor juga agak jauh, makanya saya mencari cara gimana solusinya stang Sajuma ini ngga bikin pegel-pegel," ujar Indrawan.

Ubahan yang dilakukan Indrawan untuk area setang di Sajuma miliknya ternyata simpel banget sob. Enggak aneh-aneh dan tidak banyak part yang dipasang, hanya 3 komponen penting.

"Intinya saya cuma ganti 3 komponen penting. Yaitu raiser, setang, dan kabel-kabel (gas, rem, dan kopling)," ujarnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Powerful Buat Terabasan, Segini Harga Honda CRF250L November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa