Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotorSeken : Dibanding CBR150R dan GSX-R150, Yamaha R15 V3 Paling Banyak Diburu Unit Bekasnya

Harry - Senin, 2 Maret 2020 | 12:10 WIB
Yamaha R15 cuma Rp 22 juta di RND Motosport
Harry/Gridoto.com
Yamaha R15 cuma Rp 22 juta di RND Motosport

GridOto.com-Penjualan motor sport 150 cc full fairing termasuk kategori motor yang menarik, karena persaingannya yang ketat.

Pemainnya ada 3 dari brand Jepang, Honda CBR150R, Yamaha R15 V3 dan Suzuki GSX-R150. Biasanya motor ini dicari sama anak muda.

Persaingan sengit itu enggak cuma untuk penjualan unit barunya sob, tapi juga unit motor seken-nya alias bekas.

(Baca Juga: Suzuki GSX-R150 Termurah, Honda CBR150R Nyaris Rp 40 Juta. Ini Update Harga Sport Fairing 150 Cc Per 2 Februari 2020)

Nah untuk unit bekas, Yamaha R15 V3 bisa dibilang paling favorit dibandingkan 2 pesaingnya tadi.

RND Motosport misalnya, showroom motor bekas yang terletak di Jl. Rorotan IX, Jakarta Utara ini paling banyak menjual Yamaha R15 V3.

Suzuki GSX-R150
Harry/Gridoto.com
Suzuki GSX-R150

"Di sini paling laris memang R15, mungkin karena desainnya lebih bagus makanya peminatnya banyak R15," kata Adit, dari RND Motosport.

RND Motosport sendiri menjual unit Yamaha R15 V3 2017 diangka Rp 22 juta. "Itu sudah yang paling bagus, dan pajak hidup ya," lanjutnya.

Sedangkan untuk unit dengan pajak mati, bisa di bawah itu. "Kalau pajak mati agak lama, kita pernah jual Rp 19,7 juta," beber Adit lagi.

(Baca Juga: Motor Seken : RND Motosport, Jual Kawasaki All New Ninja 250 Cuma Rp 48 Juta!)

Sedangkan harga bekas Honda CBR150R, RND Motosport menjualnya dengan harga Rp 18-19 jutaan. Lalu Suzuki GSX-R150 Rp 16 jutaan saja.

"Biasanya yang cari motor sport 150 cc ini memang anak muda, buat sekolah, kuliah, buat mejeng juga," pungkas Adit.

Gimana, mending beli baru atau bekas saja nih?

RND Motosport : 0812-18541212

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa