Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Hasil Tes Moto2 Qatar Hari Ketiga: Jorge Navarro Tercepat, Andi Gilang Pertajam Catatan Waktu

Nur Pramudito - Senin, 2 Maret 2020 | 08:50 WIB
Jorge Navarro berhasil menjadi yang tercepat, sementara Andi Gilang berhasil pertajam catatan waktunya di tes Moto2 Qatar hari ketiga
twitter/@honda_team_asia
Jorge Navarro berhasil menjadi yang tercepat, sementara Andi Gilang berhasil pertajam catatan waktunya di tes Moto2 Qatar hari ketiga

GridOto.com - Pembalap asal Indonesia, Andi Gilang berhasil mempertajam catatan waktunya di tes Moto2 Qatar hari ketiga, Minggu (01/03/2020).

Sebelumnya, Andi Gilang berhasil mencatatkan waktu 2 menit 1,13 detik pada hari kedua tes Moto2 Qatar.

Pada hari ketiga tes Moto2 Qatar, Andi Gilang berhasil mencatatkan waktu terbaiknya 2 menit 0,695 detik.

Perlahan, pembalap Idemitsu Honda Team Asia ini mulai mampu beradaptasi dengan motor Moto2 Triumph dan suasana balap malam di sirkuit Losail.

(Baca Juga: BREAKING NEWS: MotoGP Qatar 2020 Batal Digelar Karena Virus Corona)

Andi Gilang pun hanya tertinggal 2,175 detik dari pembalap Beta Tools Speed Up, Jorge Navarro sebagai pembalap tercepat.

Jorge Navarro yang kembali meraih posisi teratas di hari ketiga setelah meraih catatan waktu terbaik 1 menit 58,520 detik.

Di posisi kedua ditempati pembalap Onexox TRRK SAG Team, Remy Gardner yang 0,144 detik lebih lambat dari Jorge Navarro.

Sementara posisi ketiga ditempati rekan setim Jorge Navarro, Fabio Di Giannantonio.

Berikut hasil tes Moto2 Qatar hari ketiga yang digelar di sirkuit Losail:

(Baca Juga: Hasil Tes Moto2 Qatar Hari Kedua: Jorge Martin Tercepat, Andi Gilang Masih Beradaptasi)

Jorge Navarro berhasil menjadi yang tercepat, sementara Andi Gilang berhasil pertajam catatan waktunya di tes Moto2 Qatar hari ketiga
MotoGP.com
Jorge Navarro berhasil menjadi yang tercepat, sementara Andi Gilang berhasil pertajam catatan waktunya di tes Moto2 Qatar hari ketiga

Editor : Dida Argadea
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dijual Terbatas, Intip Spesifikasi Ford Everest Titanium di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa