GridOto.com - Mengkombinasikan part-part motor lain dalam membangun motor kustom bukanlah hal yang aneh.
Jeremy Tagand dari Deus ex Machina, Australia pun melakukannya dengan Moto Guzzi 850 T3 berikut ini
Moto Guzzi 850 T3 ini memakai part Triumph, Norton, BSA dan Dresda Triton sehingga jadi seperti ini.
Jeremy memulai pekerjaannya dengan mempreteli semua bagian motor dan dilanjut menyempurnakan posturnya.
(Baca Juga: Moto Guzzi NTX 350 Vintage Enduro Keren dari Officine Rossopuro)
Kedua pelek 18 inci dan hubnya pun mendapat powder coating hitam serta jari-jari stainless steel baru yang kemudian dibalut ban Metzeler Lasertec.
Selanjutnya, garpu depan mendapat internal baru dan mendapatkan Tarozzi fork brace.
Sedangkan suspensi belakang kini menggunakan sepasang Matris Shock untuk mengimbangi suspensi depannya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | bikeexif.com |
KOMENTAR