GridOto.com - Kedodoran baju memang istilah yang pantas buat Jinyi LY200-8X, motor yang tampilannya mirip banget sama Kawasaki Ninja 250 FI versi 2013.
Malah kalau melihat knalpotnya, waduh mirip sama knalpot Kawasaki Z1000 Sugomi ya?
Kalau dilihat dari samping memang kayak enggak ada yang salah dengan motor ini. Dijamin banyak yang ketipu nyangka Kawasaki Ninja.
Tapi kalau nengok ke balik fairing atau dinyalakan lantas digeber, dijamin bisa bikin melongo!
(Baca Juga: Bawa Kabur Kawasaki Ninja, Pelaku Rela Tinggalkan Temannya di Rumah Korban)
Gimana enggak, Jinyi LY200-8X hanya dibekali mesin satu silinder 193 cc SOHC yang powernya hanya 13 dk.
Meski powernya tergolong inferior bahkan dibandingkan motor 150-155cc zaman sekarang, website Jinyi cukup pede untuk mengklaim kalau top speednya tembus 120 km/jam.
Aura moge look makin diperkuat dengan kaki-kaki yang besar dengan ukuran ban 110/80-17 di bagian depan dan 140/80-17 di bagian belakang.
Malah rem cakram di bagian depan sudah dobel... Kawasaki Ninja 250 saja kalah tuh!
Soal finishing cukup okelah, sekilas dilihat sih rapi dan bisa bikin orang ketipu ya?
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR