Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki XL7 Bakal Launching di Solo Minggu Depan, Segini Harganya OTR Jawa Tengah

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 24 Februari 2020 | 16:30 WIB
Suzuki XL7
Gayuh Satriyo Wibowo/GridOto.com
Suzuki XL7

 

GridOto.com - Beberapa waktu lalu PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan Suzuki XL7 di Jakarta.

Mobil yang diklaim mengusung bentuk SUV Crossover tersebut peredarannya sudah sampai ke berbagai daerah. 

Menyusul Ibukota, Suzuki XL7 pun juga bakal diperkenalkan di Solo, Jawa Tengah.

"Suzuki XL7 nanti akan launching 29 Februari," ujar salah satu sales mobil Suzuki di Solo kepada GridOto.com, Senin (24/2).

(Baca Juga: Jadi Pendatang Baru di Segmen SUV, Ini Target Penjualan Suzuki XL7)

"Lokasinya nanti di The Park Mall, Solo Baru," tambahnya.

XL7 sendiri hadir melengkapi lineup Suzuki untuk menggempur pasar Tanah Air bersaing dengan Honda BR-V, Toyota All New Rush dan Mitsubishi Xpander Cross.

Smart e-Mirror Suzuki XL7
Istimewa
Smart e-Mirror Suzuki XL7

Fitur yang ditawarkan Suzuki XL7 pun berlimpah.

Mulai dari Smart e-Mirror, lampu LED multireflektor dengan DRL, roof rail, head unit touchscreen 8 inci, TFT MID full colour, AC digital, armrest di jok baris kedua, ABS, EBD, sampai kamera belakang.

(Baca Juga: Fenomena Diskon Sebelum Launching Suzuki XL7 Bikin Honda Syok, Begini Komentarnya)

Ada tiga tipe Suzuki XL7 yang ditawarkan yakni Zeta, Beta, dan Alpha.

Harganya, paling murah ada di angka Rp 238 juta untuk tipe Zeta dengan transmisi manual.

Sedangkan yang termahal dengan fitur terlengkap, tipe Alpha, harganya Rp 275 juta.

Berikut daftar harga Suzuki XL7 di Solo, on the road Jawa Tengah.

Model Tipe Transmisi Harga
Suzuki XL7 Alpha AT Rp 275.000.000
    MT Rp 264.500.000
  Beta AT Rp 265.000.000
    MT Rp 254.500.000
  Zeta AT Rp 248.500.000
    MT Rp 238.000.000

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa