Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Astra UD Trucks Jamin Produknya Mampu 'Tenggak' Biodiesel B30

Shafly - Jumat, 21 Februari 2020 | 20:00 WIB
Ilustrasi UD Trucks Quester
Taufan/GridOto
Ilustrasi UD Trucks Quester

GridOto.com - Pemerintah mulai mewajibkan penggunaan Biodiesel B30 sejak akhir tahun 2019 lalu.

Menjawab implementasi dari aturan ini, Astra UD Trucks selaku distributor resmi UD Trucks di Indonesia, memastikan seluruh lini produknya bisa meminum B30.

"Tak hanya Kuzer, produk UD Truck yang kita miliki juga sudah bisa memakai bahan bakar B30," jelas Brand Manager UD Trucks Kuzer, Budi Rudianto.

Budi mengklaim, pihaknya telah melakukan uji coba penggunaan B30 kepada seluruh jajaran produknya.

(Baca Juga: Astra UD Trucks Serah Terima 13 Unit Kuzer RKE 150 ke Konsumen)

Uji coba yang dilakukan meliputi tes jalan sejauh 140.000 km.

"Empat model truk kami sudah diuji jalan sejauh 40.000 km menggunakan bahan bakar B30. Hasilnya pun memuaskan, tidak ada kendala," jelasnya.

Sebagai informasi, Astra UD Trucks memiliki sejumlah jajaran produk seperti Kuzer Series dan Quester Series.

Astra UD Trucks juga berencana menambah varian produknya, yang akan dilaunching pada gelaran GIICOMVEC 2020.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa