GridOto.com - Masuk kelas premium, dua MPV high end dari Toyota kini hadir dengan fitur yang makin lengkap.
Toyota Alphard dan Vellfire menjadi mobil pertama dan kedua dari Toyota yang mendapatkan update di tahun 2020.
Hal tersebut disampaikan oleh Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.
Ada beberapa lini yang coba dilengkapi di duo MPV mewah Toyota ini.
(Baca Juga: Modifikasi Toyota Alphard Lama Tampil Nyentrik Pakai Pelek Mencolok 20 Inci)
“Faktor keselamatan dan kenyamanan merupakan hal yang selalu menjadi perhatian utama," ujarnya, Rabu (19/2) dilansir dari Otomotifnet.com.
"Toyota secara terus-menerus melakukan improvement agar pelanggan tidak hanya merasakan kemewahan tapi juga perlindungan keselamatan yang makin optimal," tambahnya.
Kini New Alphard dan New Vellfire dilengkapi dengan fitur Pre-Collision System (PCS).
Fitur ini dapat memberikan peringatan melalui audio dan visual kepada pengguna jika situasi berpotensi tabrakan.
(Baca Juga: Alpine Style Bikin Toyota Alphard Baru Terlihat Futuristis, Kabin Jadi Lega)
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Otomotifnet.com,Gaikindo |
KOMENTAR