Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Efek Virus Corona ke Industri Otomotif

Dampak Virus Corona, Jaguar Land Rover Alami Penurunan Penjualan

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 20 Februari 2020 | 13:05 WIB
Dealer Jaguar Land Rover yang berada di China
Carscoops
Dealer Jaguar Land Rover yang berada di China

GridOto.com - Wabah virus Corona hingga saat ini telah menginfeksi 74.500 warga China dan sudah memakan 2.112 korban jiwa.

Dengan terjadinya wabah ini, aktivitas ekonomi di China menjadi berhenti karena adanya karantina dan pembatasan-pematasan lainnya.

Hal tersebut berdampak pada turunnya angka penjualan pada produk otomotif, dah hal tersebut sudah dirasakan oleh Jaguar Land Rover (JLR).

Dikutip GridOto.com dari Carscoops.com, JLR dikatakan mengalami penurunan penjualan akibat adanya wabah virus Corona.

(Baca Juga: Ada Wabah Virus Corona, Suzuki Waspadai Vendor Mereka dari China)

Wabah ini tak hanya mengurangi produksi di pabriknya, namun juga menjauhkan pelanggan dari dealernya di China yang merupakan salah satu pasar terbesar brand ini.

Dikatakan bahwa JLR hanya mendapatkan 20% penjualannya dari pasar China.

Walaupun bergitu, brand asal Inggris ini melihat adanya pemulihan pasar di China yang dikatakan akan kembali menguntungkan.

Editor : Hendra
Sumber : Carscoops.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Musim Hujan, Karena Hal Ini Komstir Motor Kalian Rawan Jebol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa