GridOto.com - Harley-Davidson pernah memiliki motor yang digunakan sebagai kendaraan komersial untuk membawa barang jualan ke pedesaan.
Motor itu adalah Harley-Davidson J Model yang diproduksi pada 1912 sampai 1916.
Dikutip GridOto.com dari laman Rideapart.com, di zamannya, hanya Harley-Davidson yang memiliki kendaraan seperti itu.
Bahkan Harley-Davidson J Model juga digunakan operator pos sebagai kendaraan operasional.
Selain itu, digunakan pedagang es krim sebagai kargo untuk mengangkut jualan mereka ke desa-desa terpencil yang memiliki akses jalan yang kurang baik.
(Baca Juga: Konsep Motor Listrik Harley-Davidson, Bergaya Flat Track Seperti XR750)
Harley-Davidson J Model dibangun berdasarkan konsep motor yang memiliki sespan berbentuk boks untuk membawa barang.
Sespan berukuran cukup besar tersebut juga bisa dilepas, sehingga motor tetap bisa digunakan sendiri untuk melakukan perjalanan yang lebih santai.
Untuk menjaga kenangannya, Harley-Davidson melakukan restorasi pada motor truk tersebut.
Akhirnya Harley-Davidson Model J kembali berpenampilan seperti sedia kala dengan unit motor klasik ditambah sespan berbentuk box dengan balutan cat putih khusus.
Sebuah rumah lelang bernama Bonham telah mengumumkan akan melelang Harley-Davidson J Model yang akan berlangsung pada 26 April 2020.
Mereka memperkirakan harga Harley-Davidson Model J mencapai USD 45 ribu setara Rp 616 juta (kurs 1 USD = Rp 13.693).
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Rideapart.com |
KOMENTAR