GridOto.com - Subwoofer menjadi salah satu perangkat yang bisa dikatakan selalu dipasang jika pemilik mobil melakukan upgrade audio mobil.
Speaker audio mobil bawaan yang kurang mengisi suara bass atau frekuensi rendah menjadi alasan utama untuk pemasangan subwoofer.
Sebelum pasang subwoofer untuk upgrade audio mobil, pikirkan beberapa hal di bawah ini.
"Pastikan ukuran kabin mobil itu seberapa besar, karena luas kabin sangat berpengaruh terhadap ketepatan penyebaran frekuensi rendah," tekan Richard Kurniawan, Marketing bengkel spesialis audio mobil Kramat Motor kepada GridOto.com.
Seperti contoh kabin mobil 7 seater akan lebih pas menggunakan subwoofer berukuran 12 inci, begitu juga kabin mobil 5 seater yang lebih pas menggunakan subwoofer 10 inci.
(Baca Juga: Ingin Pasang Prosesor Audio Mobil? Satu Hal Ini Harus Diperhatikan)
Perlu diperhatikan juga penempatan subwoofer yang umumnya diletakkan di area bagasi, perhatikan ruang kompartemen penyimpanan di balik lantai bagasi.
"Lebih bagus kalau pakai subwoofer model kolong yang biasanya di tengah ban serep, frekuensi rendah lebih tersebar yang nantinya akan blending sendiri dengan frekuensi tengah dan tinggi," ujar Richard.
Namun bukan berarti untuk mobil yang tidak ada ruang penyimpanan di balik lantai bagasi tidak bisa mengaplikasikan subwoofer yang optimal.
Anda bisa gunakan subwoofer dengan box, dimana box subwoofer bisa dibuat secara custom mengikuti bidang ruang bagasi mobil.
"Hadapkan subwoofer ke atap plafon mobil agar pantulan bisa langsung merata di area kabin mobil," tutup Richard.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR