Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula E Jakarta

Resmi! Begini Tampak dan Spesifikasi Sirkuit Formula E Jakarta, Tetap di Monas dan Muat 30 Ribu Penonton!

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 14 Februari 2020 | 19:18 WIB
Layout sirkuit yang diresmikan oleh Jakpro dan Formula E.
Pradana/GridOto.com
Layout sirkuit yang diresmikan oleh Jakpro dan Formula E.

GridOto.com - Setelah bocor beberapa hari lalu, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dan Formula E resmi mengumumkan layout sirkuit Formula E Jakarta atau Jakarta E-Prix.

Layout yang diumumkan dalam acara Media Gathering Formula E Jakarta sore hari tadi tampak identik dengan yang telah diberitakan GridOto.com hari Kamis kemarin (13/2/2020).

Namun ada sedikit perbedaan dari peletakan garis Start/Finis pada layout terbaru yang dipamerkan Jakpro dan Formula E tadi sore.

Para pembalap Formula E akan memulai balapan di depan Balai Kota DKI Jakarta di Jalan Medan Merdeka Barat, bukan di selatan Monas.

(Baca Juga: Bocor Halus! Inikah Layout Baru Sirkuit Formula E Jakarta di Monas?)

Posisi garis start/finis sirkuit Formula E Jakarta yang terletak di depan gedung Balai Kota DKI Jakarta.
Pradana/GridOto.com
Posisi garis start/finis sirkuit Formula E Jakarta yang terletak di depan gedung Balai Kota DKI Jakarta.

Dari sana, mereka akan melalui salah satu lintasan lurus terpanjang di kalender balap Formula E musim ini sebelum memasuki area Monas melalui gerbang silang barat daya.

Selebihnya, layout sirkuit yang diumumkan oleh Jakpro dan Formula E sama persis dengan 

Dari data simulasi, para pembalap dapat mencapai kecepatan 220 Km/jam di sirkuit jalan raya dengan panjang 2,58 km dan 12 tikungan; 4 ke kiri dan 8 ke arah kanan tersebut 

Sadikin Aksa, selaku Ketua IMI Pusat mengatakan sirkuit tersebut akan memiliki 6 titik evakuasi jika terjadi kecelakaan, dan mendapatkan sertifikasi dari FIA.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ada Skid Plate sampai Knalpot, Ini Daftar Aksesori Resmi Yamaha WR155R Plus Harganya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa