Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Tes Pramusim MotoGP Sepang Berjalan Mulus, Johann Zarco Makin Termotivasi

Nur Pramudito - Kamis, 13 Februari 2020 | 10:55 WIB
Tampil cukup memuaskan di tes pramusim MotoGP Sepang, Johann Zarco makin termotivasi hadapi musim 2020 mendatang
MotoGP.com
Tampil cukup memuaskan di tes pramusim MotoGP Sepang, Johann Zarco makin termotivasi hadapi musim 2020 mendatang

GridOto.com - Pembalap tim Reale Avintia Racing, Johann Zarco, semakin termotivasi untuk bisa menunjukkan performa terbaiknya di musim 2020 mendatang usai tes pramusim MotoGP di Sepang, Malaysia.

Pembalap asal Prancis tersebut menjalani tes pramusim MotoGP Sepang dengan hasil yang cukup memuaskan.

Johann Zarco sendiri memang mendapat tantangan besar kala dipinang oleh Ducati untuk memperkuat tim satelitnya.

Walaupun tidak menggunakan motor Ducati edisi terbaru, tetapi Zarco dijanjikan tetap dibantu oleh dukungan mesin yang kompetitif.

(Baca Juga: Tim Repsol Honda Pamer Seragam Baru dan Livery Motor Honda RC213V)

Hal tersebut kemudian dibuktikan sendiri pada saat tes pramsim MotoGP di Malaysia, 7-9 Februari lalu.

Walaupun secara angka hasilnya belum memuaskan, namun perasaannya saat menunggangi motor Ducati sudah sangat positif.

Zarco semakin termotivasi untuk bisa menunjukkan penampilan yang lebih baik lagi.

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harga Makin Miring, Simak 4 Hal Ini Sebelum Beli NMAX Bekas Generasi Awal

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa