Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain Air Wiper Tidak Keluar, Ini Tanda-tanda Motor Air Wiper Rusak

Ryan Fasha - Jumat, 14 Februari 2020 | 11:00 WIB
Air tidak keluar tanda ada kerusakan
ryan/gridoto.com
Air tidak keluar tanda ada kerusakan

 

GridOto.com - Motor air wiper bertugas untuk mengisap air wiper yang berada di dalam tangki untuk disemprotkan melalui nozzle.

Salah satu kerusakan yang membuat air tidak keluar adalah kerusakan motor air wiper.

Walau salah satu tanda-tanda motor air wiper rusak adalah tidak ada air yang keluar ke kaca depan mobil, ada beberapa tanda-tanda lainnya juga lho.

Hal ini disampaikan oleh Pranoto, Service Advisor Toyota Auto2000, Pramuka, dirinya menyebutkan bahwa selain air wiper enggak keluar tanda lainnya adalah enggak ada bunyi dari motor air wiper.

"Betul, untuk motor air wiper yang enggak fungsi memang paling gampang kalau air wiper enggak keluar," buka Pranoto.

washer wiper
ryan/gridoto.com
washer wiper

(Baca Juga: Triumph Kerjasama Bareng Aplikasi What3Words, Bisa Tandai Lokasi Sampai Seukuran Mobil)

"Tanda lainnya adalah enggak terdengar bunyi dari kerja motor air wiper saat switch washer difungsikan," tambahnya.

Karena saat motor air wiper ini bekerja maka akan terdengar bunyi mendesing seperti pompa yang menyedot air wiper dari tangki washer.

Bunyi ini memang tidak bisa dirasakan dari dalam kabin, namun akan terdengar dekat tangki penampungan air wiper.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Korlantas Polri Mulai Latih Petugas Pakai MG EP EV, Harga Perunit Ternyata Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa