GridOto.com – Mitsubishi Xpander Cross adalah Xpander yang bertampang lebih maskulin.
Terutama berkat body-kit di sekeliling bodi dan peningkatan ground clearance yang membuat posturnya semakin tinggi.
Tapi aspek tampilan ini juga mengundang pembicaraan karena kaki-kaki yang terkesan kurang lebar.
Baca Juga: Tes Lengkap Mitsubishi Xpander Cross. Si Xpander Berlagak SUV
Musababnya, over fender menjadikan bodi lebih lebar, tapi offset pelek tetap besar (46) sehingga kaki-kaki jadi terlihat kurang keluar.
Ternyata format ini bukannya tanpa alasan.
Hanif Risky, Head of PC Product Planning Section PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), menjelaskan bahwa itu dilakukan agar Xpander Cross punya rasa berkendara yang sama dengan Xpander.
“Dengan offset pelek yang sama, tak ada perbedaan track roda sehingga rasa berkendara Xpander Cross relatif sama baiknya dengan Xpander,” ucap Hanif di sela-sela event #AyoGasTerus Media Adventure Drive, Lombok (7/2)
Tapi jika pun Anda pemilik Xpander Cross tetap ingin mengganti pelek karena alasan tampilan, maka itu bukan soal besar.
Yan penting, samakan ukuran PCD yakni 5x114,3 dan cari yang offset-nya lebih kecil agar roda lebih keluar.
Video impresi awal Honda Civic facelift, cek link di bawah ini:
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR