Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Sudah Pensiun, Jorge Lorenzo Mengaku Motor MotoGP Yamaha M1 Masih Ideal Buat Riding Style-nya

Fendi - Rabu, 5 Februari 2020 | 07:44 WIB
Jorge Lorenzo pertama kali merasakan motor MotoGP Yamaha M1 pada shakedown tes di Sepang, Malaysia, Selasa (4/2/2020)
Instagram/jorgelorenzo99
Jorge Lorenzo pertama kali merasakan motor MotoGP Yamaha M1 pada shakedown tes di Sepang, Malaysia, Selasa (4/2/2020)


GridOto.com – Jorge Lorenzo yang sudah pensiun dari MotoGP, mengaku motor MotoGP Yamaha M1 masih yang ideal buat gaya berkendaranya (riding style).

Meskipun sudah pensiun dari MotoGP, tetapi Jorge Lorenzo mandapat tugas sebagai test rider Yamaha mulai tahun ini.

Jorge Lorenzo pun beraksi kembali di atas motor MotoGP ketika mengikuti shakedown test di Sepang, Malaysia, Selasa (4/2/2020).

Berpisah tiga tahun dengan Yamaha, juara dunia MotoGP tiga kali ini pun kembali merasakan motor MotoGP Yamaha. Ini kesan pertamanya terhadap motor Yamaha YZR-M1.

(Baca Juga: Hasil Hari Ketiga Shakedown Test Sepang: KTM Tercepat, Jorge Lorenzo Mulai Turun ke Lintasan)

"Ini sudah lama dinanti," kata Jorge Lorenzo, dikutip GridOto.com dari motorsport.com.

"Saya sedikit gugup untuk memahami beberapa hal - apakah motor telah banyak berubah dalam tiga tahun, apakah ia kehilangan sebagian kekuatannya, tetapi saya telah lihat, tidak, karakteristik motor tetap sama,” ungkapnya.

"Motor memiliki banyak kekuatan, dan beberapa kelemahan yang telah kami analisis untuk memperbaikinya di masa depan,” ujarnya.

"Saya langsung tahu motor itu masih dapat dipakai, dengan mesin yang halus, tidak terlalu fisik untuk pengendara,” sambungnya.

“Untuk gaya berkendara saya, itu sangat ideal, itu masih ideal," ucap Jorge Lorenzo mengenai kesan pertamanya kembali mengendarai Yamaha M1.

Lorenzo menyelesaikan 46 putaran, catatan waktunya teroaut satu detik di bawah waktu tercepat pembalap KTM, Pol Espargaro.

"Mengendarai sepeda motor setelah tiga bulan - mengendarai Yamaha setelah tiga tahun - adalah waktu yang lama, jadi saya harus memulai dengan lambat tetapi saya meningkat satu detik setiap putaran," tambah Lorenzo.

"Pada akhirnya kami tertinggal satu detik di belakang tempat pertama, waktu yang cukup dapat diterima untuk hari pertama dan dengan begitu sedikit putaran,” sebutnya.

"Saya senang, tim ini sempurna, motornya masih sangat kompetitif dan saya yakin kami akan semakin meningkat," pungkas Jorge Lorenzo.

Editor : Fendi
Sumber : motorsport.com,Twitter/MotoGP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Beli Online Lebih Murah, Cek Harga Tiket GJAW Ice BSD 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa