GridOto.com - Dari jauh saja Yamaha Lexi juara kelas master Customaxi Denpasar ini sudah menarik perhatian.
Soalnya Yamaha Lexi juara kelas master ini usung airbrush motif batik yang sangat sakral buat orang Bali.
"Motif yang saya gunakan pada Yamaha Lexi saya ini terinspirasi dari batiknya orang Bali, Naradha Nawa Sanga," buka Putu Ambara, empunya motor kepada GridOto.com.
Bagi orang Bali, motif batik Naradha Nawa Sanga adalah sakral.
(Baca Juga: Seken Keren: Sebelum Deal Ke Penjual, Volvo S80 Harus Diajak Macet-macetan Dulu, Ini Tujuannya )
"Pada upacara Ngaben (pembakaran jenazah di Bali) batik dengan motif Naradha Nawa Sanga ini digunakan," kata Putu kepada GridOto.com.
"Jadi sebagai kendaraan orang Bali untuk menuju surga," tambahnya.
Putu menggunakan metode airbrush untuk garap motornya.
"Sehingga hasilnya jadi bisa lebih detail," jelas Putu.
(Baca Juga: Ditanya Kapan Mau Bangun Pabrik di Indonesia, Begini Jawaban Bos Piaggio )
"Untuk finishingnya pakai pernish agar warna keluar," pungkasnya.
Data Modifikasi
Ban: Michelin.
Pelek: V-Rossi.
Sokbreker: Depan: Upside down NUI, belakang: YSS.
Airbrush: Motif batik Naradha Nawa Sanga.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR