Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

DFSK Glory 560 Diklaim Tangguh Menerjang Banjir, Ini Kuncinya

Wisnu Andebar - Kamis, 30 Januari 2020 | 08:32 WIB
DFSK Glory 560
Rianto Prasetyo
DFSK Glory 560

GridOto.com - Salah satu kondisi yang harus diwaspadai ketika melintasi banjir adalah serangan water hammer.

Water hammer bisa terjadi karena air masuk ke dalam mesin melalui berbagai celah, salah satunya adalah katup isap udara (air intake) mesin.

Efeknya sangat fatal, karena saat pembakaran terjadi dan air masuk, ritme gerak piston jadi berantakan. Parahnya, bisa membuat piston pecah hingga setang piston bengkok.

(Baca Juga: DFSK Kabarnya Hadirkan Mobil Komersial, Sebentar Lagi Meluncur?)

Melihat risiko yang begitu besar, pengemudi sangat dilarang untuk membawa kendaraanya melintasi banjir dengan kondisi apapun.

Karena, umumnya kendaraan bukan didesain untuk menerjang banjir.

Meski demikian, jika dalam kondisi darurat yang memaksa untuk melintasi banjir, pastikan menggunakan kendaraan yang tepat untuk meminimalisasi risiko water hammer seperti DFSK Glory 560.

(Baca Juga: Update Harga DFSK di Januari 2020, Glory 580 Naik Hingga Rp 7,5 Juta)

Dijelaskan Sugiartono, Technical Training Division Manager PT Sokonindo Automobile, DFSK Glory 560 dengan DNA sport utility vehicle (SUV) dirancang memiliki kemampuan yang membuat mobil lebih tahan banjir.

"Kunci utama perlindungan utama DFSK Glory 560 dari water hammer adalah posisi lubang isap udara mesin yang cukup tinggi, di atas lampu utama," katanya dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, Rabu (29/1/2020).

Posisi ini, ia menjelaskan, akan melindungi serta memperkecil risiko air masuk ke mesin melalui lubang isap udara.

"Meski demikian, tetap harus perhatikan dan waspada akan kondisi banjir sebelum melintasinya," terang Sugiartono.

DFSK Glory 560 memiliki ground clearance 200 mm dan menjadi salah satu yang tertinggi di kelasnya.

Hal ini memberikan rasa bebas khawatir kepada pengemudi dan penumpang ketika melewati jalan berlubang atau menerjang banjir dengan level hingga setengah ban.

Selain itu, di sektor kaki-kaki, DFSK Glory 560 menggunakan pelek 17 inci dipadukan dengan ban besar 215/60 R17.

Ukuran roda yang besar memberikan stabilitas ketika melintasi jalanan yang tergenang, dan memperkecil risiko aquaplaning.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan Cuma Sopir, Pemilik Truk dan Mekanik Wajib Bertanggung Jawab Saat Kecelakaan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa