Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Paking Blok Silinder yang Terbuat dari Tembaga, Apa Fungsinya?

Uje - Senin, 27 Januari 2020 | 11:40 WIB
paking standar (kiri) dan paking tembaga (kanan)
Dok. Gridoto
paking standar (kiri) dan paking tembaga (kanan)

GridOto.com - Selain paking head silinder yang terbuat dari kertas atau carbon claad steel, ada paking yang terbuat dari tembaga.

Memang buat apa sih paking head silinder yang terbuat dari tembaga ini?

Ternyata paking yang terbuat dari tembaga ini sangat disarankan untuk motor-motor yang sudah lakukan bore up.

"Paking tembaga ini mencegah kompresi bocor setelah lakukan bore up," ucap Agus Supriyadi dari Langit Speed Evolution.

(Baca Juga: Cabut Paking Bisa Bikin Power Motor Meningkat, Mitos Atau Fakta?)

Kompresi yang melonjak membuat paking head standar dari kertas tidak bisa dipakai lagi karena rawan bocor.

"Kalau kompresi bocor bisa membuat power mesin jadi enggak maksimal. Ngempos," tambah Agus.

"Untuk menghindari kompresi bocor itu maka disarankan pakai paking tembaga karena penghantaran panas lebih baik," tambah mekanik yang buka bengkel di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Apalagi untuk motor-motor yang pakai radiator, ini mencegah air radiator bocor dan masuk ke ruang bakar," lanjutnya lagi.

(Baca Juga: Charger All New Honda BeAT Dijamin Tidak Merusak Smartphone?)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa