Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha R1 Racing Look, Kelihatan Makin Sangar Ditambah Part Mewah

Fedrick Wahyu - Jumat, 24 Januari 2020 | 14:30 WIB
Part-partnya juga diganti dengan part premium
AK Decal
Part-partnya juga diganti dengan part premium

GridOto.com - Moge sekelas Yamaha R1M memang paling cocok untuk dimodifikasi ala motor balap alias racing look.

Nah, salah satu contohnya yang menarik adalah Yamaha R1M hasil garapan AK Decal berikut ini.

Tampilannya begitu keren dengan kombinasi warna hitam dengan beberapa aksen warna kuning, putih dan biru.

Tampang depannya keren banget
AK Decal
Tampang depannya keren banget

Selain itu beberapa partnya juga sudah diganti dengan part premium agar semakin terasa aura balapnya.

(Baca Juga: Yamaha R1 'Gadungan', Aslinya Sih Benelli BN600i yang Dimodifikasi)

Dari depan ada windshield/windscreen Zero Gravity, lalu spion dan brackernya dilepas agar kesan balap makin kuat

Lalu di area kemudi ada master rem depan-belakang GaleSpeed yang dipasangkan dengan kaliper Brembo depan-belakang.

Yamaha R1 berdandan ala motor balap
AK Decal
Yamaha R1 berdandan ala motor balap

Peleknya pun juga diganti menggunakan pelek alloy dari MFR dan dibalut ban Pirelli Diablo Supercorsa.

Untuk sektor mesin kini masih tetap seperti aslinya namun ECU sudah dimapping agar memberikan tenaga lebih.

(Baca Juga: Yamaha Aerox Upgrade Mesin Jadi 200cc, Pakai Knalpot Ala Yamaha R1 Lawas)

Knalpot pun diganti dengan knalpot Arrow Titanium full system untuk mendongkrak sedikit tenaganya.

Yamaha R1 ini pun sukses tampil seperti motor balap meskipun performanya belum
AK Decal
Yamaha R1 ini pun sukses tampil seperti motor balap meskipun performanya belum

Hasilnya, Yamaha R1M ini sudah seperti motor balap sungguhan meskipun soal performa mungkin masih biasa-biasa saja.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Xedoisong.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dijual Terbatas, Intip Spesifikasi Ford Everest Titanium di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa