Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Helm Cargloss Umbar Diskon Hingga 50 Persen di Awal Tahun 2020! Buruan Sikat Sebelum Terlambat

Dia Saputra - Kamis, 23 Januari 2020 | 07:01 WIB
Pilihan Helm Cargloss
octa saputra/Otofemale.id
Pilihan Helm Cargloss

GridOto.com - Di awal tahun 2020 ini, produsen helm lokal bermerek Cargloss sedang mengumbar diskon gede-gedean sob.

Cocok nih bagi sobat GridOto yang hendak memiliki helm baru sebagai teman berkendara sehari-hari.

Berbagai tipe dan jenis dikorting sampai separuh harga bahkan lebih, salah satunya helm full face dari harga Rp 1,6 juta jadi cuma Rp 720 ribu.

Dilansir dari Otomotifnet.com, promo yang disiapkan Cargloss yaitu potongan harga hingga 50 persen dan special brand voucher 50 persen.

(Baca Juga: Mirip Helm Honda GL100! Bell Perkenalkan Helm 'Custom 500 SE Haro' Edisi Terbatas)

Selain itu, konsumen juga dapat menikmati penawaran 'Pasti Gratis Ongkir Rp 0' dan Pasti 'Diskon 50 persen' mulai 13 Januari sampai 2 Februari 2020.

Di kalangan penggemar otomotif, helm Cargloss sendiri sudah dikenal baik karena kualitasnya dan ragam pilihan yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan pengendara.

Terlebih lagi pada 2018 lalu, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) juga telah menggunakan helm Cargloss saat Sunmori (Sunday Ride Morning) ke Pasar Anyar Tangerang, Banten.

(Baca Juga: Yamaha Indonesia Sediakan Helm Cakil WR 155 R, Harga Rp 300 Ribuan!)

Helm Cargloss Diskon Hingga 50% Di Shopee. Dari Harga Rp 1,6 Juta Jadi Cuma Rp 720 Ribu
Cargloss
Helm Cargloss Diskon Hingga 50% Di Shopee. Dari Harga Rp 1,6 Juta Jadi Cuma Rp 720 Ribu

"Bagi Kita hal tersebut adalah apresiasi dan dukungan yang baik sekali. Selain itu Kita selaku produsen helm lokal bisa termotivasi untuk terus berkarya bagi Indonesia,” kata Yandy Suherman, E-Commerce Manager Cargloss.

Merek Cargloss sendiri sudah berdiri sejak 20 Desember 1985.

Pada mulanya Cargloss merupakan produsen berbagai jenis cat, bahan kimia, serta thinner.

Pada 2007, Cargloss mulai mengembangkan bisnisnya menjadi Perusahaan Helm.

(Baca Juga: Pasang Motif Helm Balap, Nih NMAX Juara Kelas Daily Customaxi Bekasi)

Serta telah mengantongi lisensi SNI (Standardisasi Nasional Indonesia) untuk semua helmnya.

Pabrik Cargloss yang memiliki luas 20 hektar di wilayah Citeureup, Bogor, diklaim sanggup memproduksi 12.000 helm per hari atau 360.000 helm per bulan sob.

Untuk diskon helm Cargloss hingga 50 persen ini, juga bisa didapatkan di e-Commerce Shopee kok.

Ilustrasi produk helm Cargloss
Cargloss
Ilustrasi produk helm Cargloss

Baca artikel serupa di (Otomotifnet.com).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Subaru Launching 2 Mobil Edisi Terbatas di GJAW 2024, Segini Harganya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa