GridOto.com - Melakukan upgrade audio mobil menjadi hal yang lumrah jika pemilik mobil merasa tidak puas dengan audio mobil standar.
Karena audio mobil menjadi satu fitur penting bagi pemilik mobil untuk hiburan di dalam mobil saat dalam perjalanan.
Jika ingin melakukan upgrade audio mobil, yang harus diganti pertama kali adalah head unit.
"Layaknya ECU di mesin mobil, head unit merupakan perangkat utama dari suatu sistem audio mobil," ungkap Tara, pemilik bengkel spesialis audio mobil Kiki Rotary Motor kepada GridOto.com.
Head unit punya pengaruh yang cukup signifikan terhadap pengiriman sinyal frekuensi ke speaker untuk kualitas suara yang dihasilkan.
(Baca Juga: Head Unit Terbaru Xpander dan Livina dari Asuka, Fiturnya Lengkap!)
Upgrade head unit juga memudahkan pemilik mobil melakukan penambahan perangkat audio untuk meningkatkan kualitas suara.
"Ada head unit aftermarket sudah dilengkapi dengan beberapa slot RCA output yang mendukung tambahan subwoofer atau tweeter, penambahan tinggal disesuaikan kebutuhan," jelas Tara.
Jika ingin memasang power amplifier, upgrade head unit juga akan memaksimalkan rentang sinyal yang dihasilkan untuk menjaga kualitas suara.
Dari segi fitur, pemilik mobil juga bisa mendapatkan fitur tambahan yang tidak ada di head unit bawaan sehingga bisa dimanfaatkan untuk fitur hiburan.
"Misalkan bisa nonton video pakai mirroring di smartphone, atau browsing pakai internet hotspot layaknya smartphone," ujar Tara.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR