GridOto.com - Ingin pasang saklar trail Honda CRF150 di skuto (skuter matic all terrain off-road) Honda ADV150? Begini ubahan dan tahapan pengerjaan yang dilalukan.
Meskipun berasal dari pabrikan yang sama, ternyata kedua motor memiliki perbedaan pada jalur kelistrikan saklar lampunya.
Sebelum bisa dipasang ke motor dan berfungsi normal, berikut ini proses yang perlu dilalui.
"Karena wiring kabelnya beda, kami buatkan dulu jalur dari saklar ke kabel bodi dengan kabel baru," ujar Rahmat, punggawa bengkel Kedai Riders, Ciledug, Tangerang.
(Baca Juga: Pantas Awet! Ternyata Motor Balap Pakai Pentil Ban Tubeless Ini)
Supaya tetap terjaga tampilan asli dan terlindungi, kabel baru tersebut dibungkus kembali dengan lapisan karet seperti bawaan motor.
Setelah saklar siap dipasang, selanjutnya saklar standar di motor perlu dilepas dengan cara bongkar bodi.
"Kalau ADV150, tahapannya mulai dari lepas bracket windshield, cover body depan, panel instrumen, bodi samping serta sein dan headlamp," jelasnya.
Berikutnya barulah saklar lampu bawaan bisa dilepas dan dilanjutkan dengan pasang saklar CRF150.
(Baca Juga: Awas Putus! Begini Cirinya Rantai Motor Harus Dikasih Pelumas)
"Supaya fitur pass beam aktif, perlu buat soket male baru yang diambil dari kabel massa agar bisa dihubungkan ke soket female di saklar," terang Yoyo, panggilan akrabnya.
Kalau kurang jelas, selengkapnya bisa kunjungi bengkel Kedai Riders di Tangerang Banten atau kontak di nomor .
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR